Kepala KUA Sewon Pimpin Ikrar Wakaf Gedung MADIN Masjid Ad-Dakwah Diro Ke MWCNU Sewon
Bantul (KUA Sewon) - Suasana Masjid Ad-Dakwah malam itu tidak seperti biasanya, mengapa demikian?. Karena, malam itu bertepatan dengan Khotmil Qur'an yang di pimpin K. Imam Suyuti dan menjadi tempat Safari Tarawih Ramadhan 1442 H dari Rombongan MWCNU Kapanewon Sewon. Selain itu, terdapat juga ikrar wakaf Gedung Madrasah Diniyah (Madin) Masjid Ad-Dakwah Diro Pendowoharjo Sewon Bantul D.I. Yogyakarta. Kegiatan itu, dihelat di serambi Masjid, Sabtu malam, (8/04).