MTs Negeri 7 Bantul Gelar Koordinasi Program Boarding School Bersama Komite dan Tim Pengembang Madrasah
Bantul (MTsN 7 Bantul) - Bertempat di Ruang Perpustakaan, MTs Negeri 7 Bantul mengadakan kegiatan Koordinasi Program Boarding School. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala MTs Negeri 7 Bantul, Kepala Tata Usaha, Komite Madrasah beserta jajarannya, serta guru dan pegawai yang tergabung dalam Tim Pengembang Madrasah MTs Negeri 7 Bantul,Rabu (02/07).