Lompat ke isi utama
x

Laksanakan Kunjungan Industri, MAN 2 Bantul Sambangi PT. Serafood

Bantul (MAN 2 Bantul) – PT. Serafood Indonesia (Sera Food) merupakan salah satu industri olahan daging di Indonesia. PT yang didirikan oleh Saliman Riyanto Raharjo sejak tahun 2011 ini berkembang pesat sebagai produsen yang menghadirkan beragam produk halal, bernutrisi serta beprotein tinggi. PT yang terletak di Brayut Pandowoharjo Sleman Yogyakarta ini juga biasa dikunjungi oleh berbagai sekolah dalam rangka kunjungan industri, terutama madrasah dengan basis keterampilan.

Serah Terima Jabatan Kepala MAN 2 Bantul Berlangsung Khidmat

Bantul (MAN 2 Bantul)  Senin (15/1/2024) digelar serah terima jabatan di MAN 2 Bantul. Fitria Endang Susana yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Kepala MAN 2 Bantul, menyerahkan tanggung jawabnya kepada Kepala MAN 2 Bantul yang definitif, yaitu Nur Khasanah Rahmawati.

Penuh Inspiratif Pembinaan Kepala Kantor Kemenag Bantul Saat Acara Serah Terima Jabatan Kepala MAN 2 Bantul

Bantul (MAN 2 Bantul) Serah terima jabatan Kepala MAN 2 Bantul yang berlangsung Senin (15/1/2024) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, H. Ahmad Shidqi, S.Psi., M.Eng., memberikan sambutan dan pembinaan yang penuh inspirasi. Dalam pidatonya, beliau menyampaikan ungkapan selamat kepada Nur Khasanah Rahmawati, S.Ag., M.M., yang resmi menjabat sebagai Kepala MAN 2 Bantul definitif.

Wujudkan Madrasah Ramah Anak, MAN 3 Bantul Gelar Bimtek KHA dan MRA

Bantul (MAN 3 Bantul) - Madrasah adalah tempat pendidikan kedua bagi anak yang dilakukan oleh guru setelah pendidikan yang dilakukan oleh orang tua di rumah. Oleh karena itu pendidikan yang dilaksanakan di madrasah harus benar-benar bisa memberikan kenyamanan bagi anak agar proses tumbuh kembang anak bisa berjalan optimal. Untuk mencapai hal tersebut, salah satu langkah yang dilakukan oleh MAN 3 Bantul adalah melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Konvensi Hak Anak (KHA) dan Menuju Ramah Anak (MRA), Senin (15/01).

Tari Saman MAN 4 Bantul Tampil Memukau Dalam Puncak Milad Ke 55

Bantul (MAN 4 Bantul) - Tari Saman adalah tarian tradisional yang dimainkan suku Gayo Aceh dan telah diakui oleh UNESCO sebagai warisan dunia takbenda. Tari Saman telah menjadi bentuk salah satu bentuk seni pertunjukan yang sering digunakan sebagai sarana komunikasi, menjalin silaturahmi, menyampaikan pesan moral, pantun untuk generasi muda, merepresentasikan alam dan lingkungan di sekitarnya. 

Kepala MAN 4 Bantul Potong Tumpeng Peringati HAB Kemenag dan Milad 55 MAN 4 Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – Hari Amal Bhakti Kementerian Agama Republik Indonesia yang jatuh setiap 3 Januari berdekatan dengan peringatan Milad MAN 4 Bantul yang juga diperingati setiap 7 Januari. Dengan berdekatannya momentum tersebut, MAN 4 Bantul menggelar Milad ke 55 sekaligus tasyakuran HAB 78 Kemenag. Peringatan tasyakuran tersebut digelar dengan beberapa rangkaian kegiatan mulai dari perlombaa, kegiatan sosial, kegiatan keagamaan hngga perayaan puncak Milad.

MAN 2 Bantul Kunjungan Industri Ke PT. Yakult Persada Indonesia

Bantul (MAN 2 Bantul) - Sebanyak 180 siswa kelas XI baik MIPA maupun IPS beserta 16 guru pendamping MAN 2 Bantul melakukan kunjungan industri ke PT. Yakult Persada Indonesia di Mojokerto dan didampingi langsung oleh Plt. Kepala Fitria Endang Susana. "Kunjungan ini merupakan bagian dari program pembelajaran di madrasah untuk memberikan pengalaman langsung kepada siswa mengenai proses produksi dan operasional perusahaan", tutur Fitria, Senin (9/1/2024).

Wujudkan Impian Sukses Masa Depan, Tema FGD Kelas XII MIPA MAN 3 Bantul

Bantul (MAN 3 Bantul) - Prosentase lulusan Madrasah Aliyah yang melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi terkemuka kini menjadi salah satu tolok ukur kualitas proses pendidikan di madrasah tersebut. Sejalan dengan itu, peningkatan prosentase lulusan MAN 3 Bantul yang melanjutkan pendidikan menjadi salah satu tujuan pendidikan yang telah disepakati saat merumuskan dokumen kurikulum. Komitmen MAN 3 Bantul untuk meningkatkan jumlah lulusan yang melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi ini diupayakan melalui berbagai terobosan kegiatan inovatif.

Siswi Kelas XI MAN 4 Bantul Curi Perhatian Juri Dalam Ajang Lomba Menyanyi

Bantul (MAN 4 Bantul) – Lomba menyanyi digelar oleh MAN 4 Bantul dalam agenda rangkaian Milad ke 55 dilaksanakan pada Kamis (4/1) bertempat di Aula MAN 4 Bantul. Lomba tersebut diikuti oleh satu perwakilan setiap kelas dari kelas X, XI hingga XII. Dalam kompetisi tersebut, banyak ditemukan peserta didik yang memiliki bibit unggul dalam dunia tarik suara.

CCU MAN 4 Bantul Jaring Siswa Berpengetahuan Global

Bantul (MAN 4 Bantul) – Rangkaian semarak Milad ke-55 MAN 4 Bantul melibatkan seluruh siswa siswi MAN 4 Bantul. Beberapa kegiatan perlombaan digelar guna menjaring bakat dan minat peserta didik. Tak terkecuali perlombaan CCU (Cerdas Cermat Umum). Perlombaan yang digagas oleh MPS Sultan Agung MAN 4 Bantul ini diikuti oleh seluruh siswa siswi MAN 4 Bantul mulai dari kelas X, XI, dan XII.

KanKemenag Bantul Beri Sambutan Dalam MILAD ke-55 MAN 4 Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul memasuki usia ke 55. Dalam Puncak perayaan Milad ke-55 MAN 4 Bantul mengundang beberapa tokoh baik di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Yogyakarta yakni Kepala Bagian TU Kantor Kementerian Agama DIY, Muntholib serta Fahrudin, Analis Kepegawaian Ahli Muda pada Seksi Kelembagaan dan Sistem Informasi Madrasah Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil DIY. 

Ragam Kegiatan Semarakkan Rangkaian Milad 55 MAN 4 Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul memasuki usia ke 55 pada tahun 2024 ini. Dalam kesempatan rangkaian agenda milad ke 55 MAN 4 Bantul menyelenggarakan berbagai macam perlombaan. Diantaranya adalah lomba CCU (Cerdas Cermat Umum), lomba menyanyi, hingga lomba voli yang diselenggarakan pada Kamis (4/1).

MAN 4 Bantul Sabet Juara 2 Madrasah Mandiri Berprestasi

Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul kembali menorehkan prestasi dalam ajang Madrasah Mandiri berprestasi yang diselenggarakan Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Kompetisi yang diikuti oleh seluruh madrasah negeri dan swasta mulai dari jenjang MI, MTs hingga MA tersebut merupakan ajang tahunan yang menilai beberapa aspek prestasi dari madrasah.