Lompat ke isi utama
x

MIN 2 Bantul Ikuti Kegiatan Kepramukaan Karang Pamitran Korwil Kapanewon Imogiri

Bantul, 23 Januari 2024 - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Bantul mengikuti kegiatan kepramukaan karang pamitran Koordinator Wilayah (Korwil) Kapanewon Imogiri pada hari Selasa, 22 Januari 2024. Acara yang dimulai pukul 08.30 WIB ini diikuti oleh pembina Pramuka siaga, penggalang, dan penegak dari seluruh sekolah dan madrasah di Kapanewon Imogiri.

MTsN 1 Bantul Gelar Apel Perkenalan Kepala Madrasah Baru

Bantul (MTsN 1 Bantul) – MTsN 1 Bantul mengadakan apel pagi pada Senin (15/1/2024) di halaman madrasah setempat. Kegiatan apel diikuti seluruh jajaran kelembagaan MTsN 1 Bantul. Apel diselenggarakan guna penyambutan dan perkenalan Kepala Madrasah yang baru bagi keluarga besar MTsN 1 Bantul.

Kepala MTsN 1 Bantul Hadiri Pertemuan KKMTs Bantul, Komitmen Menuju Madrasah Unggul

Bantul (MTsN 1 Bantul) – Kepala MTsN 1 Bantul, Sugiyono menghadiri pertemuan KKMTs Bantul pada Rabu (17/01/24). Kegiatan ini  menjadi momen bersejarah bagi Kelompok Kerja Kepala Madrasah Tsanawiyah (KKMTs) negeri dan swasta se-Kabupaten Bantul. Dalam pertemuan rutin yang digelar di Cembing Dayu Resto (CDR) ini, KKMTs Bantul tidak hanya menggelar agenda biasa, tetapi juga ada pergantian pengurus.

Briefing Perdana, Kepala MTsN 7 Bantul Ajak Guru-Pegawai Ta'aruf

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Sejak mulai bertugas di MTsN 7 Bantul, Senin (15/1) yang lalu, Hidayat S.Ag.,MA. langsung menunjukkan tekad dalam penegakan disiplin di madrasah. Setiap pagi, Kepala MTsN 7 Bantul tersebut langsung bergabung bersama petugas "Sapa Mentari" menyambut kedatangan siswa, guru dan pegawai di pintu madrasah. Setelah "Sapa Mentari", Hidayat kemudian berkeliling lingkungan madrasah sejenak dan menyapa setiap orang yang ditemuinya. Namun demikian, hal itu dirasa belum cukup untuk lebih mengenal guru dan pegawai secara keseluruhan.

Lakukan Prosesi KPA, Kamad dan Ka TU MTsN 2 Bantul Datangi KPPN Yogyakarta

Bantul (MTsN 2 Bantul) - Kuasa Pengguna Anggaran yang selanjutnya disingkat KPA adalah pejabat yang memperoleh kuasa dari PA untuk melaksanakan sebagian kewenangan dan tanggung jawab penggunaan anggaran pada kementerian negara/lembaga yang bersangkutan.

Bagi pejabat yang baru, untuk memperoleh wewenang KPA harus melalui prosesi datang ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) wilayah diantaranya untuk menandatangani pakta integritas.

Guru MTs Negeri 6 Bantul Manfaatkan Canva untuk Membuat UKBM

Bantul (MTs Negeri 6 Bantul)- Guru-guru di MTs Negeri 6 Bantul terus berinovasi dalam pengembangan metode pembelajaran. Salah satu inovasi terbaru yang diadopsi adalah pemanfaatan platform desain grafis Canva untuk membuat Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM). Pendekatan ini bertujuan untuk membuat pembelajaran lebih menarik dan interaktif bagi para siswa, seperti yang dilakukan oleh guru Bahasa Indonesia, Heisma Arya Demokrawati, Senin (22/1/2024).

MAN 1 Bantul Selenggarakan Mujahadah Pagi Rutin Bertepatan dengan Tanggal 10 Rajab

Bantul ( MAN 1 Bantul )  -  MAN 1 Bantul menggelar Mujahadah Pagi Rutin sebagai bagian dari kegiatan keagamaan dan spiritual pada Senin (22/01/2024). Acara yang biasanya berlangsung sebulan sekali di hari Senin ini , bertepatan dengan tanggal 10 Rajab. Mujahadah ini dihadiri oleh seluruh siswa dan guru, menciptakan suasana kebersamaan dan ketenangan.

Rapat Koordinasi Kepala MAN 1 Bantul untuk Kemajuan Bersama

Bantul (MAN 1 Bantul) – MAN 1 Bantul menyelenggarakan pertemuan terbatas melibatkan Kepala MAN 1 Bantul, seluruh Wakil Kepala Madrasah Kepala Unit Keagamaan, BK, dan Kepala TU MAN 1 Bantul di ruang Kepala MAN 1 Bantul pada hari Senin (22/01/2024). Agenda utama pertemuan ini membahas informasi kesiswaan yang sudah, sedang, dan akan berlangsung. Wakil Kepala bidang Kesiswaan, Budi Hartono menyampaikan laporan singkat tentang PPDB.

Tari Kecak, Pacu Semangat Juang Siswa MAN 3 Bantul

Bantul (MAN 3 Bantul) - Semangat juang perlu ditanamkan dalam diri setiap orang, melalui berbagai cara dan strategi. Salah satu upaya meningkatkan semangat juang dan mengenalkan keberagaman budaya di kalangan siswa MAN 3 Bantul, madrasah mengajak siswa kelas XI menyaksikan Tari Kecak di Graha Wisnu Kencana di Kota Bali, Jumat (19/1).

Bekali Wawasan Sejarah Islam, MAN 3 Bantul Kunjungi Museum Hasyim Asy'ari

Bantul (MAN 3 Bantul) - Sejarah merupakan rangkaian peristiwa yang telah terjadi dan berlangsung di masa lalu. Sejarah juga sangat penting untuk diketahui dan difahami guna menambah wawasan serta rasa cinta terhadap pahlawan di masa lalu. Hal inilah yang mendorong MAN 3 Bantul unruk memberikan kesematan kepada siswa berkunjung ke Museum Hasyim Asy'ari, Rabu (17/1).

MAN 4 Bantul Gelar Koordinasi Rolling Siswa Seleksi Kelas SKS

Bantul (MAN 4 Bantul) - MAN 4 Bantul menggelar koordinasi rolling siswa seleksi kelas Sistem Kredit Semester (SKS) pada Rabu (17/1). Kegiatan ini diikuti oleh kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kurikulum dan kesiswaan, guru BK serta wali kelas kelas X. Kegiatan koordinasi ini bertujuan untuk membahas rencana rolling siswa seleksi kelas SKS yang akan dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2023/2024.

Waka Kurikulum MAN 4 Bantul Beri Arahan Sukses Lulus 2 Tahun di Kelas SKS

Bantul (MAN 4 Bantul) - Hari pertama kelas program pelayanan SKS terbentuk, Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Rusli Farida memberikan arahan kepada para siswa untuk sukses lulus dalam waktu 2 tahun. Arahan tersebut disampaikan di ruang kelas SKS, Senin (22/1). Pelayanan Kelas SKS beranggotakan 18 siswa yang terdiri dari 14 siswa proyeksi MIPA dan 4 Siswa proyeksi IPS. Tim SKS yang diketuai Rusli Farida memberikan kiat kiat sukses di kelas SKS, mulai dari cara belajar, cara meraih prestasi hingga sukses lolos menuju perguruan tinggi negeri nantinya.