PSMP Kemenag Bantul Bincang Zona Integritas Menuju WBBM
Bantul (Kankemenag) – Dalam upaya membagun Zona Integritas (ZI), dan mempersiapkan penilaian Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM., Senin (1/2) memberikan Pembinaan Senin Minggu Pertama (PSMP) dan terus berkoordinasi melalui zoom meeting yang diikuti jajaran pejabat struktural, fungsional, pimpinan satker, dan kepala KUA, guna mempersiapkan penilaian WBBM dari Men PAN RB pada tahun ini. Dalam kesempatan ini Aidi Johansyah berharap strategi menuju WBBM dapat dilaksanakan oleh stakeholder Kantor Kemenag Bantul, sehingga terwujud budaya kerja birokrasi anti korupsi, berkinerja tinggi dan mampu memberikan layanan publik yang berkualitas.
Kasubbag TU H. Basori Alwi, S.Ag., MA menegaskan berkaitan dengan Zona Integritas, gerakan yang harus dipahami dan dilaksanakan semua pegawai, yang paling utama adalah keterlibatan semua pegawai dalam pemahaman ZI ini. Eviden yang menjadi bukti terlaksanakan pembangunan ZI, peningkatan layanan publik, persepsi KKN, inovasi layanan, surve kepuasan masyarakat terhadap layanan KUA, Penyelenggaraan ibadah haji, dan Pemberian Tunjangan Profesi Guru (TPG) terus kita upayakan.
Basori Alwi juga menuturkan berkenaan dengan adanya audit BPK yang akan mengaudit dokumen dalam bentuk sfoftcopy. Dokumen-dokumen belanja barang, belanja modal, maupun sosial agar dipersiapkan dengan baik, koordinasikan dengan teman-teman keuangan. Terkait kelengkapan data, serta kerjasamanya mudah-mudahan yang kita disajikan sudah memenuhi kebutuhan dalam audit. (jojo)