Kankemenag Bantul Terima Kunjungan Studi Tiru dari Kankemenag Kota Yogyakarta
Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menerima kunjungan studi tiru terkait Transformasi Digital Bidang Madrasah dan Layanan Publik dari Kankemenag Kota Yogyakarta. Studi tiru berlangsung di Aula PLHUT, Senin (18/9). Studi tiru ini dihadiri jajaran pimpinan di Kankemenag Kota Yogyakarta dan diterima jajaran pimpinan Kankemenag Bantul.
Ahmad Mustafid, Kepala Subbagian Tata Usaha Kankemenag Kota Yogyakarta mewakili kepala kantor menyampaikan tujuan pelaksanaan studi tiru ini. “Walaupun sudah sama-sama WBBM, tapi kita merasa jauh di bawah Kemenag Bantul. Banyak penghargaan yang telah diraih selain WBBM, padahal lebih dulu kota dari pada Bantul WBBM nya,” jelasnya.
“Kami ingin meniru semangatnya teman-teman dari Bantul. Kami ingin belajar untuk bisa memotivasi teman-teman yang di kota,” tambahnya.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Kankemenag Bantul, Ahmad Shidqi mengaku sedikit kebingungan karena Kankemenag Kota Yogyakarta melakukan studi tiru ke Kankemenag Bantul. “Sebenarnya kami juga bingung, padahal sudah sama-sama WBBM, malah lebih duluan kota, tapi kami terima dengan baik sebagai wujud silaturahmi dan dalam rangka merawat WBBM,” terangnya.
“Harapannya nantinya kota juga bisa mengikuti beberapa penilaian seperti yang telah dilakukan Kankemenag Bantul,” tambah Ahmad Shidqi. (Dnd)