Lompat ke isi utama
x
Kankemenag Bantul

Tingkatkan Kedisiplinan, PPNPN Kankemenag Bantul Ikuti Pembinaan

Bantul (Kankemenag) – Kasubbag TU Kankemenag Bantul, Aminuddin bersama PPK, Dimyati, dan Analis Kepegawaian, Abdul Haris Suharto memberikan pembinaan Kepada Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Kankemenag Bantul pada Jumat siang (1/12) di aula kantor.

Aaminuddin dalam penyampaiannya mengatakan bahwa akan ada rolling pembagian tugas. “Nantinya untuk cleaning service dan driver akan kami rolling ketugasannya. Yang cleaning, semula bertanggung jawab di gedung utara akan kami rolling untuk bertanggung jawab di gedung selatan juga. Begitupun dengan driver, yang semula fokus untuk menjadi driver kepala, akan kami rolling juga, bisa per satu bulan atau pun sesuai keputusan kepala kantor,” jelasnya.

Selain itu, Aminuddin mengimbau kepada security agar lebih disiplin lagi dan bertanggung jawab atas tugasnya. “Jadi untuk bapak-bapak security, mohon untuk bekerja sesuai pembagian shift yang telah ditentukan,” imbaunya. “Untuk semuanya saja agar dapat menaati regulasi yang berlaku,” tambahnya.

Kankemenag Bantul

Abdul Haris menyampaikan bahwa sesuai regulasi yang sebelumnya, pegawai honorer di instansi pemerintah akan selesai pada November 2023, namun karena muncul regulasi yang baru, ketentuannya diperpanjang satu tahun hingga akhir 2024. “Harapannya, semuanya nanti bisa keterima PPPK, bagaimanapun mekanisme pengangkatannya. Selama ini untuk formasi PPPK minimal pendidikan adalah D3, kita berdoa saja semoga ada formasi dengan jenjang pendidikan SLTA,” ucapnya.  

Pun Aminuddin berharap demikian. “Besar harapan kami agar bapak ibu semua bisa masuk PPPK nantinya. Semoga ada regulasi yang bisa mengakomodir lulusan SLTA,” tuturnya.

Dimyati, mengatakan jika ia akan mengurus pembaruan kontrak kerja PPNPN Kankemenag Bantul. (Dnd)