Realisasikan Program Kerja Baru, OSIM MTsN 6 Bantul Sukses Gelar Lomba 17-an
Bantul (MTsN 6 Bantul) - Pada hari Jumat (16/8/2024) Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTsN 6 Bantul sukses menyelenggarakan rangkaian lomba 17-an dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia. Kegiatan tersebut diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa MTsN 6 Bantul, yang terbagi dalam berbagai kelompok dan bersaing dalam beragam perlombaan seperti baparet, lathing, estafet bola, estafet bola pimpong, dan mengeluarkan bola dari kardus.
Program kerja ini terlaksana dengan dukungan dari Pembina OSIM, Dian Budi Astuti. Ia menyampaikan bahwa lomba-lomba ini tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga sebagai sarana untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan kekompakan di antara para siswa. Dian Budi Astuti juga mengapresiasi kerja keras panitia yang telah berupaya maksimal dalam menyiapkan acara ini sehingga berjalan dengan lancar dan meriah. "Luar biasa semangat para OSIM untuk menumbuhkan karakter pejuang-pejuang tangguh melalui lomba ini. Beberapa hari persiapan ini digelar. Alhamdulillah semua berjalan sesuai ekpektasi," ujar Dian.
Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah, turut hadir dan memberikan tanggapan positif terhadap pelaksanaan lomba 17-an ini. Disampaikannya bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk memupuk rasa cinta tanah air di kalangan siswa. "Saya sangat bangga dengan inisiatif OSIM dan seluruh pihak yang terlibat. Semoga kegiatan ini dapat terus menjadi tradisi yang menginspirasi siswa untuk selalu bersemangat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," ujar Mafrudah.(dba/rin)