Penyerahan Sertifikat Halal oleh Penyuluh Kasihan kepada Pelaku Usaha Lumpia Rebung
Bantul (KUA Kapanewon Kasihan) - Gerakan sertifikasi halal masih digencarkan hingga saat ini. Di KUA Kapanewon Kasihan program ini terus disosialisasikan oleh para penyuluh agama kepada masyarakat agar mereka memahami dan menyadari pentingnya menghalalkan produk secara administratif.
Penyerahan sertifikat halal kali ini diberikan oleh Nurun Nisaa Baihaqi selaku penyuluh sekaligus pendamping produk halal kepada pelaku usaha lumpia rebung, Sunaryo yang usahanya beralamat di Perum Griya Alvita Ngestiharjo Kasihan. Penyerahan Sertifikat Halal secara simbolik dilaksanakan di KUA Kapanewon Kasihan hari Rabu tanggal 23 Juli 2025
Dalam penyerahan ini, Nurun Nisaa Baihaqi turut memberikan edukasi terkait penggunaan label halal. _"Sertifikat halal yang sudah terbit yang disertai terbitnya nomer ID harus dilampirkan pada produk agar lebih dikenal luas oleh masyarakat" Ujarnya. Dalam momen ini juga pelaku Usaha, Sunaryo memberikan apresiasi atas terbitnya sertifikat halal. "Alhamdulillah sudah terbit, semoga usaha saya semakin dipercaya oleh masyarakat terutama dalam kehalalannya" Ujarnya. Dalam momen ini juga Sunaryo berharap agar program ini dapat berjalan dengan baik sehingga banyak masyarakat yang merasakan manfaat penggunaan sertifikat halal. (Nunis)