Lompat ke isi utama
x
Ik3b

Kakan Kemenag Bantul Mengajak Kepala KUA Untuk Terus Berinovasi dan Meningkatkan Pelayanan

Bantul (Bimas Islam) - Kepala Kantor Kementerian Agama Bantul H. Aidi Johansyah. S.Ag., M.M., di dampingi Kasi Bimas Islam H. Halili. S.Ag. M.Si., dan  Penyelenggara Zakat Wakaf H. Sugito. S.Ag. M.S.I menghadiri acara pertemuan rutin Ikatan Kepala KUA Kabupaten Bantul (IK3B), Kamis (28/1). Pertemuan rutin kali ini bertempat di kediaman Kepala KUA Imogiri Rois Wisda, S.Hi. Krapyak Kulon, Panggungharjo, Sewon, Bantul.

Dalam kesempatan ini H. Aidi Johansyah menyampaikan program-program Kemenag di tahun 2021, salah satunya Kemenag Bantul akan maju dalam penilaian WBBM. Oleh karena itu H. Aidi Johansyah mengajak kepala KUA untuk ikut mendukung agar Kemenag Bantul bisa lolos dalam penilaian WBBM ini.

"Saya mengharap dukungan kita semua, mari kita buat inovasi-inovasi dalam pelayanan, mari kita siapkan efiden-efidennya dan saya harap 3 bulan pertama di tahun ini persiapan sudah selesai" ujarnya.

Sementara Kasi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Bantul, H. Halili menyampaikan hal senada dengan mengajak Kepala KUA untuk selalu mendukung program-program Kementerian Agama dan terus berinovasi dalam pelayanan di KUA.

Sedangkan Ketua IK3B Choirul Amin, S.Ag., M.H., menyampaikan bahwa KUA siap mendukung dan berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, Choirul Amin juga berharap Kantor Kemenag Bantul bisa lolos dan mencapai WBBM di tahun ini. (Isk)