Rapat Pleno Pengundian Nomor Urut Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM MAN 2 Bantul 2025–2026 Berlangsung Layaknya Pemilu Sebenarnya
Bantul (MAN 2 Bantul) — Panitia Penyelenggara Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM (Pemilos) MAN 2 Bantul menggelar rapat pleno pengundian nomor urut pasangan calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM periode 2025–2026, Rabu (13/08/2025) pukul 13.00 WIB. Kegiatan berlangsung di aula madrasah dengan suasana tertib, demokratis, dan penuh antusiasme, dipimpin langsung oleh Ketua Panitia Pemilos (PPO) Raabiyah Tsamaniyah, siswi kelas XII.