Gandeng Harian Jogja, Guru MTsN 6 Bantul Diasah Keterampilan Menulis Artikel
Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTsN 6 Bantul kembali menegaskan komitmennya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui kegiatan workshop yang produktif. Bekerja sama dengan Harian Jogja, madrasah ini menggelar "Pelatihan Penulisan Artikel" yang menyasar seluruh guru, Jumat (19/9/2025). Acara yang selalu ramai peminat ini dilaksanakan pada hari pukul 13.00 WIB, bertempat di laboratorium komputer lantai dua.