Lompat ke isi utama
x
MTsN 5 Bantul

Siswa-Siswi MTsN 5 Bantul Gelar Pentas Seni Tari Nusantara Dalam Ujian Praktik SBK

Dikirim oleh eka putri pada 28 February 2025

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Siswa-siswi Kelas 9 MTsN 5 Bantul menggelar Ujian Praktik Pentas Seni Tari Nusantara sebagai bagian dari evaluasi pembelajaran SBK. Acara ini dilaksanakan Selasa (25/2025) di Aula Madrasah dan disaksikan oleh Kepala Madrasah, Bapak Ibu Guru Pegawai serta siswa siswi kelas 7 dan 8.

Dalam ujian praktik ini, siswa-siswi menampilkan berbagai jenis tari nusantara, seperti Tari Pendet dari Bali, Tari Jaipong dari Sunda, Tari Apuse dari Papua Barat, Tari Sajojo dari Papua dan berbagai tarian dari daerah lain di Indonesia. Mereka juga menampilkan kreativitas dan kemampuan mereka dalam menari dengan iringan musik tradisional.

"Ujian praktik ini bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan siswa-siswi kelas 9 dalam menari dan memahami seni tari nusantara," ujar Rita Wahyuningsih, selaku guru SBK. "Kami berharap siswa-siswi dapat menampilkan kemampuan mereka dengan baik dan memperoleh pengalaman yang berharga," ujarnya lagi.

Siswa-siswi yang mengikuti ujian praktik ini sangat antusias dan bersemangat. "Saya sangat senang dapat menampilkan tari nusantara di gelar pentas seni ini," ujar Citra Ayu, siswi kelas 9A. "Saya berharap dapat tampil dengan maksimal dan memperoleh nilai yang baik," ujarnya pula.

Dengan ujian praktik ini, MTsN 5 Bantul berharap dapat meningkatkan kemampuan siswa-siswi dalam seni tari nusantara dan memperkenalkan budaya Indonesia kepada masyarakat luas. (Ua)