Pengawas Pendidikan Agama Kristen Kemenag Bantul Dampingi Pelajar Lomba Cerdas Cermat Alkitab
Bantul (Pengawas Kristen) - Bimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta bekerjasama dengan Kelompok Kerja Pengawas Pendidikan Agama Kristen menyelenggarakan Ekspose Prestasi dan Kreatifitas Siswa (EKSPRESI) berupa Lomba Cerdas Cermat Alkitab SD, SMP, SMA dan SMK yang diikuti oleh Sekolah-Sekolah utusan Kabupaten/Kota se DIY bertempat di GKI Gejayan, Jln. Affandi Condongcatur, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (21/11/2023).
Pembimas Kristen Kanwil DIY, Sri Gunarti Sabdaningrum dalam sambutannya mengatakan, "Ekspose Prestasi dan Kreatifitas Siswa (EKSPRESI) dalam bentuk Lomba CCA merupakan wadah siswa Kristen mencintai Tuhan Allah dengan rajin membaca Alkitab sehingga mampu menjadi siswa yang patut diteladani tingkah lakunya sebagai cerminan siswa Kristen yang baik".
Berkenan mendampingi Pelajar dalam lomba CCA (Cerdas Cermat Alkitab), Wahyu Rumanti Pengawas Pendidikan Agama Agama Kristen. Pada kesempatan lomba CCA Kabupaten/Kota mengirimkan dua regu, masing-masing regu terdiri dari tiga siswa untuk mengikuti lomba. Lomba berjalan dengan sangat meriah, tetapi sekaligus menegangkan karena masing-masing regu utusan berjuang untuk memenangkan Lomba.
Lomba CCA utusan dari kabupaten Bantul berhasil meraih juara, tingkat SD meraih juara 1 dari SD Sokowaten Baru, SD N Tunjungan, SD Bopkri Turen ) dan 3 SD Jaranan, SD N Bintaran, SD N Bintaran. Tingkat SMK berhasil meraih juara 3 dari SMK N 2 Kasihan. (why)