Lompat ke isi utama
x
KUA Sewon

Penaiszawa Kemenag DIY Gelar Workshop Digital Marketing Bagi Penerima Manfaat KUA Sewon

Dikirim oleh liana pada 18 April 2022

Bantul (KUA Sewon) - Kantor Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta, melalui Bidang Penerangan Agama Islam, dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf (Penaiszawa) menghelat Seminar dan Workshop Kewirausahaan bagi penerima manfaat (PM) modal usaha dan pendamping KUA Sewon, Fasilitator Lembaga Amil Zakat Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) di Aula Kantor KUA Sewon Bantul, Jum'at (15/04).

kua sewon

Kepala Seksi Pemberdayaan Zakat H. Misbahruddin, S.Ag, M.M. mengatakan sebagai besar penerimaan manfaat ini usahanya semakin berkembang. Maka kedepannya Ia berharap sinergitas Pendamping terus ditingkatkan. "Saya berharap penerima dan pendamping saling melengkapi secara maksimal sehingga usaha akan berhasil yang optimal." Kata Misbah.

Lebih lanjut Misbah, mengapresiasi penyuluh pendamping KUA, Rustam yang menjaga tradisi juara sebagai peserta inovatif terbaik di Bimtek Lokalatih Ekonomi Syariah. Acara ini menghadirkan narasumber Dr. Edwi Arief Sosiawan, S.IP, MSI dan Dr. Akhmad Sari'udin, SE, M.SI untuk penguatan aspek digital marketing agar jenis usaha yang ditekuni semakin dikenal masyarakat dan evaluasi program.

Sementara Kepala KUA Sewon, Mustafied Amna, S.Ag., MH. mengatakan pentingnya kesungguhan optimalisasi marketing digital bersama ahlinya, "Kita dorong lagi keseriusan dari para penerima bantuan untuk meningkatkan kemampuan marketing agar lebih mencapai keutungan." Katanya (Rtm).