Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Optimalkan Kedisiplinan Siswa, Guru Dan Pegawai MAN 2 Bantul Adakan Rapat Evaluasi Tim Disiplin

Dikirim oleh liana pada 10 November 2022

Bantul (MAN 2 Bantul) – Disiplin adalah salah satu kunci kesuksesan baik dalam bekerja maupun dalam upaya menuntut ilmu, kedisiplinan tidak dapat dibentuk secara instan namun perlu melakukan kebiasaan yang berulang-ulang sehingga menjadi sebuah kebiasaan yang baik. Di jenjang pendidikan madrasah sangatlah erat kaitanya dengan aturan aturan yang wajib ditaati oleh semua siswa atau guru dan pegawai Dimana aturan tersebut bertujuan untuk membangun kedisiplinan bagi warga madrasah tersebut.

Sebuah peraturan tidak hanya diwajibkan kepada guru dan pegawai sebagai aparat sipil negara yang wajib mentaati aturan yang berlaku namun juga bagi seluruh siswa dan murid madrasah tersebut. sehingga di suatu madrasah sangat penting dibentuk TIM disiplin yang selalu menjaga dan mengawasi siswa agar selalu tertib dalam menjalankan kewajiban sebagai pelajar yang baik dan teladan. Hal ini sangatlah sesuai dengan yang terjadi di MAN 2 Bantul . pada selasa (1/11/2022) di aula MAN 2 Bantul yang berada di dukuh sabdodadi ini semua guru dan pegawai mengadakan rapat dalam rangjka evaluasi TIM disiplin. Rapat ini selain membahas tentang kedisiplinan siswa akhir-akhir ini juga membahas tentang tata tertib yang akan diberlakukan kedepan.

Dalam pertemuan di aula tersebut salah satunya adalah membahas tentang kedisiplinan dalam berseragam yaitu saat sedang mengikuti kegiatan ketrampilan. Menurut Waka Kesiswaan Ibu Is dwiyanti S.Pd meski seragam ketrampilan ada seragam korsa namun celana atau rok bawahan harus tetap sesuai dengan seragam pada hari itu. “meski saat praktek seragamnya adalah seragam khusus yaitu korsa, namun celana dan rok harus sesuai dengan seragam pada hari itu.” Ujarnya di MAN 2 Bantul. (Rys)