MTsN 1 Bantul Ikuti Pembinaan Gugus Kepramukaan
Bantul (MTsN 1 Bantul) — Salah satu Pembina pramuka MTs Negeri 1 Bantul, Dra. Hj. Erna Radyanti, M.Pd mengikuti Pembinaan Gugus Kepramukaan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (25/1) dengan diikuti oleh 50 perwakilan madrasah baik tingkat madrasah ibtidaiyah, madrasah tsanawiyah, maupun madrasah aliyah baik negeri maupun swasta. Hadir dalam acara tersebut Kasi Dikmad Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Musyadad, S.Ag, M.S.I.
“Kegiatan kepramukaan tidak aktif selama pandemi. Setelah pandemi agak reda, pramuka termasuk juga KBM dijalankan dengan prokes yang ketat. Awal tahun ini semua kegiatan baik intrakurikuler maupun ekstrakurikuler wajib berjalan secara intensif. Seperti halnya pendidikan yang ramah anak, ekstrakurikuler pun juga wajib ramah anak. Tidak ada lagi perploncoan, yang ada anak senang dan menikmati ektrakurikuler sebagai sarana bagi siswa untuk mengembangkan bakat dan minatnya yang tidak terwadahi dalam kegiatan intrakurikuler” kata Ahmad Musyadad.
Pada kesempatan tersebut, Erna Radyanti mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan tersebut dan merasa mantap akan menjalankan ekstrkurikuler Pramuka yang menyenangkan dan bermanfaat bagi siswa. (rad)