Lompat ke isi utama
x
MAN 4 Bantul

MAN 4 Bantul Gelar Reviu Tata Tertib Madrasah Ramah Anak

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 10 June 2024

Bantul (MAN 4 Bantul) - MAN 4 Bantul mengadakan acara reviu tata tertib madrasah ramah anak pada Jumat (7/6). Acara ini diselenggarakan di Aula MAN 4 Bantul dan dihadiri oleh kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kesiswaan, guru bimbingan konseling (BK), serta perwakilan siswa.


Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memperbaiki tata tertib yang ada agar semakin mendukung lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi seluruh siswa. Kepala Madrasah MAN 4 Bantul, Mucharom dalam sambutannya menyatakan pentingnya peran serta semua pihak dalam menciptakan suasana madrasah yang kondusif dan ramah anak. “Madrasah harus menjadi tempat yang menyenangkan dan aman bagi siswa. Oleh karena itu, kami perlu mendengar masukan dari semua pihak, termasuk siswa, untuk memastikan tata tertib yang berlaku benar-benar mendukung terciptanya lingkungan yang ramah anak,” ujar Mucharom.


Bidang kesiswaan, Dwi Mulyono dan guru BK Sudarsih turut memberikan pemaparan mengenai peraturan-peraturan yang perlu diperbaharui dan mekanisme pelaksanaannya. Sementara itu, para siswa diberi kesempatan untuk menyampaikan pendapat dan usulan mereka terkait tata tertib yang ada.


Acara berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari semua peserta. Diharapkan hasil dari reviu ini akan membawa perubahan positif bagi MAN 4 Bantul dalam upayanya menciptakan madrasah yang lebih ramah anak dan mendukung proses belajar mengajar yang efektif. (lel/ica)