KUA Piyungan Adakan Kajian Rutin
Bantul (KUA Piyungan) - KUA Piyungan mengadakan kajian rutin tafsir Al Ibriz dilanjutkan Rakor KUA dan tadarrus Al Quran di Aula Balai Nikah KUA Piyungan, Selasa (12/04). Acara di ikuti oleh semua ASN KUA Piyungan.
“Alhamdulillah sampai hari ke 10 bulan Ranadlan sudah hatam 30 juz,” ungkap Choirul Amin Kepala KUA Kecamatan Piyungan. Lebih lanjut Amin mengatakan bagi calon manten yang baru daftar wajib registrasi elsimil, karena dipantau dari Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY. Elsimil adalah aplikasi skrining dan pendampingan untuk calon pengantin. Mulai tanggal 01 Januari 2022 sampai dengan 31 Maret 2022 calon pengantin yang sudah mengisi elsimil baru 21 orang. “Mulai sekarang harus ditingkatkan lagi,” tandasnya.
Kepala KUA juga menganjurkan kepada ASN KUA Piyungan yang belum vaksin boster/ vaksin ke 3, untuk vaksin di MAN 1 Bantul besuk hari Kamis tanggal 14 April 2022, karena ini program Kemenag wajib untuk dilaksanakan. (amn)