Lompat ke isi utama
x
kua sewon

Kepala KUA Sewon Jalin Kolaborasi dengan Badan Hukum NU dan Muhammadiyah

Dikirim oleh liana pada 31 December 2021

Bantul (KUA Sewon) - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Mustafied Amna, S.Ag, M.H., terus meningkat layanan prima, menjalin kerjasama dengan berbagai pihak termasuk Badan Hukum organisasi keagamaan yakni Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah dalam mewujudkan KUA PUSAKA (pusat layanan keagamaan).

Dalam hal kolaborasi,  Amna menyampaikan, " KUA Sewon sebagai role model program revitalisasi KUA dan sekaligus program KUA Pemberdayaan Ekonomi Umat. Untuk itu kita akan terus melakukan kolaborasi dengan organisasi keagamaan untuk menggali data wakaf, agar bisa update di web siwak (sistem informasi wakaf). Katanya saat ditemui redaksi diruang kerjanya, Kamis (30/12).

Selain itu, Amna menambahkan, " Kita telah melakukan beberapa  inovasi layanan Tusi (tugas dan fungsi KUA)di era digital ini  meliputi menggalakkan digitalisasi wakaf di KUA Sewon dan layanan bimbingan zakat dan wakaf. Media layanan inovasi lainnya berupa mengelola podcast_ KUA Sewon Menyapa, program Spirit Ekonomi Umat yang digalakkan oleh salah satu Penyuluh Teladan, Rustam dan Tim. Pungkasnya

Sementara, Sekretaris Lembaga Wakaf dan Pertahanan Nahdlatul Ulama (LWP NU) Ali Imran, S.Ag., mengatakan, " Alhamdulillah, telah berjalan lancar, berkah proses ikrar wakaf tanah Musholla Baitul Mubarokah dari wakif, Danar Barrun Kepada Nadzir Badan Hukum NU diterima langsung oleh ketua MWCNU Sewon, Nur Hidayat, M.SI., semoga kerjasama dengan KUA Sewon, Takmir akan terus ditingkatkan. Harapnya. (Rtm)