Kemenag Bantul : Melepas Kontingen Kabupaten Bantul Ikuti Lomba Pentas PAI
Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi bersama Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam, Bambang Inanta melepas Kontingen Lomba Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) di Gedung PLHUT Kemenag Bantul, Sabtu (14/10).
Kontingen Bantul mengirimkan 30 peserta dalam Pentas PAI yang diselenggarakan tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta. "Peserta Pentas PAI ini diikuti mulai dari tingkat, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Menengah Atas yang berasal dari non pesantren. Walau bukan dari kalangan pesantren, kami percaya bahwa seluruh peserta akan berjuang dengan semaksimal mungkin sesuai dengan bimbingan guru di sekolah", tutur Bambang.
Ahmad Shidqi dalam sambutanya menyampaikan, "Kami ucapankan terimakasih kepada putra putri daerah, anak-anak berprestasi. Ini bukan hanya sekedar lomba tetapi merupakan pembuktian nilai agama yang dimiliki, tidak terlepas dari guru PAI di dalamnya. Sudah dengan ikhlas mengajarkan nilai nilai agama, dan dengan segala keterbatasannya, anak-anak mampu berprestasi di bidangnya. Harumkan nama Bantul, nama sekolah, untuk membanggakan bapak ibu guru dan orang tua. (eka)