Muqadaman 75 Khataman Quran Semarakkan HAB Kemenag Bantul
Bantul (Kankemenag) - Muqadaman 75 Kataman Alquran semarakkan Hari Amal Bakti (HAB) ke-75 Kementerian Agama, Selasa (22/13) berlangsung di gedung baru Pusat Lananan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kantor Kemenag Kabupaten Bantul. Muqadaman diikuti serentak oleh satker madrasah dan Kantor Urusan Agama (KUA) se-Kabupaten Bantul. Muqadaman diikuti 30 peserta jajaran pejabat struktural, fungsional, serta pelaksana.
Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM dalam sambutannya menuturkan, "Muqadaman kali ini mengkhatamkan 75 khataman sesuai dengan hari lahir Kemenag yang ke-75, yang biasa disebut Hari Amal Bakti. Khataman dilaksanakan di gedung baru PLHUT yang baru saja selesai pembangunannya. Diharapkan sebelum diresmikan dan mulai beroperasional PLHUT akan mendapat keberkahan dari Alquran, sehingga dapat memberikan manfaat pada masyarakat, utamanya pelayanan kepada jemaah haji semakin efisien, cepat dan mudah serta meningkatkan kepuasan masyarakat", tuturnya.
Di akhir acara kepala kantor berkenan menyampaikan secara simbolis pentasyarufan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) mewakili Guru Tidak Tetap (GTT) Pendidikan Agama Islam dan Pegawai Tidak Tetap (PTT) total pentastarufan sebanyak 96,1 juta. "Meski tidak seberapa yang dapat kami berikan semoga bermanfaat, sebagai tali asih pengabdian selama ini", pungkasnya. (Jojo)