MTsN 1 Bantul Pererat Tali Silaturahmi Dengan Pengajian Rutin Dwi Wulan
Bantul (MTsN 1 Bantul) -- MTs Negeri 1 Bantul menyelenggarakan Pengajian rutin dwi wulan atau tiap dua bulan sekali. Pengajian rutin ini merupakan program dari MTsN 1 Bantul yang dihadiri oleh guru dan pegawai beserta keluarganya. Tempat pengajian bergilir dari rumah ke rumah guru pegawai yang bertujuan untuk mewujudkan persaudaraan dan mempererat tali silaturahmi antara keluarga madrasah. Pada bulan ini jatuh pada hari Ahad tanggal 23 Juni bertempat di rumah Bapak Rusmantara yang beralamat di Srontakan RT 01 Argomulyo Sedayu Bantul. Yang menghadirkan penceramah Bapak Ustadz Asmiar dari Sleman
Hadir pada kesempatan ini ustad Asmiar, beliau menyampaikan tausyiah tentang bagaimana menggapai kebahagiaan dunia dan akhirat. “Kita akan memandang kebahagiaan dunia dengan merundukkan kepala dan hati kita melihat orang-orang yang berada dibawah kita. Ada yang lebih menderita dari kita, lebih susah dari kita. Maka kita akan lebih bersyukur. Sebalikknya kalau kita melihat orang yang rajin ibadah, rajin shodakoh maka kita harus melihat keatas, dengan niatan hati kita untuk dapat meningkatkan ibadah agar lebih baik lagi” demikian Asmiar menyampaikan.
Selanjutnya Ustad Asmiar menegaskan bahwa apabila ada doa kita yang tidak dikabulkan di dunia, maka kita harus selalu berharap akan dikabulkan nanti di akhirat, dengan kita bersungguh-sungguh dalam beribadah dan selalu memohon kebahagiaan dunia dan di akhirat.
Pengajian berjalan lancar dan berakhir beberapa saat menjelang dzuhur. (ist).