Launching KUA Pundong Sebagai KUA Revitalisasi Tahun 2021
Bantul (KUA Pundong) - Bertempat di Aula Balai nikah KUA Pundong, dilaksanakan Launching KUA Pundong sebagai KUA Revitalisasi, Selasa (28/12). Hadir dalam acara tersebut Kasi Bimas Islam H. Fariq Nur Rokhim, SHI., MA., beserta rombongan, Panewu, Panewu Anom, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, Lurah dari tiga kelurahan dan kamituwo serta dukuh dan perwakilan warga sekitar KUA.
Kepala KUA Kecamatan Pundong, Aleq Rahmat Hidayat,S. Ag., dalam pemaparannya menyampaikan tentang program-program yang telah dilaksanakan dan program baru dalam rangka peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Program baru itu yaitu NiDas PuBer ( Nikah Dengan Sedekah Penuh Berkah ) dan Konsultasi Berbasis Masjid. Dengan adanya program baru diatas diharapkan KUA Pundong bisa mewujudkan KUA Pundong sebagai KUA PUSAKA ( Pusat Layanan Keagamaan ).
Sementara itu Kasi Bimas Islam Kankemenag Kabupaten Bantul, menyampaikan pesan kepada segenap unsur forkompimkap Pundong untuk selalu memotivasi dan memberikan dukungan serta mengawasi KUA Pundong dalam melaksanakan program Revitalisasi ini. (alq).