Lompat ke isi utama
x
Min 2 Bantul

Jalin Kerjasama, MIN 2 Bantul Terima Bantuan KKKS Kapanewon Imogiri

Dikirim oleh liana pada 1 September 2022

Bantul (MIN 2 Bantul) - MIN 2 Bantul merupakan Madrasah Negeri yang ada di Kapanewon Imogiri. Dalam Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) se-Kapanewon Imogiri, MIN 2 Bantul selalu aktif mengikuti berbagai kegiatan yang diadakan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Imogiri. Baik itu dalam kegiatan rapat, lomba, atau dalam hal pembiayaan. Setiap kegiatan yang diikuti oleh satu sekolah/madrasah baik itu lomba atau kegiatan bersama, Kelompok Kerja Kepala Sekolah selalu ikut mendampingi. Dalam hal ini dilakukan oleh Pokja Kegiatan KKKS.

Pokja Kegiatan KKKS yang diwakili oleh bendahara Fani Budiati, S.Pd memberikan bantuan ke MIN 2 Bantul berupa sejumlah uang, Rabu (31/08). Bantuan diterima langsung oleh Kepala MIN 2 Bantul, Siti Fatimah, S.Pd.I., M.S,I. Bantuan dimaksudkan untuk mendukung MIN 2 Bantul dalam mengikuti lomba sekolah sehat. “Korwil Imogiri sangat mengapresiasi atas dipilihnya MIN 2 Bantul untuk maju mengikuti lomba sekolah sehat, Semoga bantuan yang diberikan dapat digunakan untuk mempersiapkan sekolah sehat yang tentunya membutuhkan dana yang tidak sedikit.” pesan Fani mewakili Pokja Kegiatan KKKS.

Kepala Madrasah Siti Fatimah, S.Pd.I., M.S.I. mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Semoga dukungan moril dan materiil akan memberikan motivasi lebih semangat dalam mengikuti even lomba sekolah sehat. Sebaliknya MIN 2 Bantul juga akan selalu mendukung kegiatan sekolah lain di lingkungan Kapanewon Imogiri. “Saling kerjasama yang baik antara sekolah dan madrasah di Kapanewon Imogiri semoga akan meningkatkan prestasi siswa dan kemajuan pendidikan di Kapanewon Imogiri khususnya“, ungkap Fatimah. (Noor)