Lompat ke isi utama
x
Darma

Dharma Wanita Persatuan Kemenag Bantul Peringati Hari Kartini Dengan Bakti Sosial

Dikirim oleh ponijo pada 21 April 2021

Bantul (Dharma Wanita) - Berlangsung di aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kantor Kemenag Bantul, Rabu (21/4) Dhawa Wanita Persatuan Kemenag Bantul gelar peringatan Hari Kartini dengan mengambil tema "Peran hebat Dharma Wanita Persatuan Kemenag Bantul di masa pandemi", diikuti pengurus dan anggota. Kegiatan diawali dengan muqaddaman, dilanjutkan dengan bakti sosial dihadiri Kepala Sub. Bagian TU H. Basori Alwi, S.Ag., MA.

Mewakili kepala kantor Basori Alwi mengapresiasi kegiatan ini, dalam sambutannya tetap mengajak untuk bersama-sama melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan selalu mematuhi 5 M ( memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan membatasi mobilitas). Dulu perempuan hanya sebagai 'konco wingking', tapi dengan perjuangan Kartini yang mempunyai pemikiran maju, menjadikan wanita bermartabat dan terhormat. "Kami berharap dharma wanita persatuan Kemenag Bantul bisa mengambil teladan dari Kartini yang mempunyai jiwa yang merdeka dan semangat untuk belajar. Nilai-nilai sikap yang dapat kita teladani dari Kartini diantaranya; sederhana, rela berkorban, keberanian dan optimisme memajukan bangsa," ujar Basori Alwi.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Kemenag Bantul, Hj. Siti Muslimah, SH., MH., melaporkan meski dalam keterbatasan di masa pandemi, dharma wanita persatuan Kemenag Bantul terus berupaya semaksimal mungkin memberikan manfaat pada masyarakat. "Dalam moment ini disamping melakukan muqaddaman dan doa bersama, kami mengadakan bakti sosial dengan pemberian paket sembako kepada pegawai tidak tetap, dan penyampaian sedekah buku pada madrasah, serta pembagian takjil pada anak-anak panti asuhan di Bantul. Kami berharap bakti sosial dan sedekah buku ke madrasah tidak hanya pada hari ini, tapi bisa dilakukan berkelanjutan," ujarnya. (Jojo)