Lompat ke isi utama
x
Binwin di kua bantul

Ciptakan Keluarga Sakinah Kemenag Bantul Gelar Binwin

Dikirim oleh ponijo pada 9 September 2019

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka meningkatkan komitmen calon pengantin di Kecamatan Bantul, untuk menuju rumah tangga bahagia, sakinah mawaddah warrahmah, Senin (9/9) Kantor Kementerian Agama mengadakan bimbingan perkawinan (Binwin), bertemoat di aula KUA Kecamatan Bantul, yang dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul Drs. H. Buchori Muslim, M.Pd.I.

Dalam sambutannya Buchori Muslim menyampaikan semua pasangan pengantin menginginkan hidup yang bahagia. Komitmen ini harus diperjuangkan bersama. Menurut konsep islam, ada 4 hal yang menjadikan orang hidup bahagia. Yakni, pertama mempunyai pasangan hidup yang baik, yaitu pasangan yang bertanggungjawab, berkelakuan baik, tidak kasar dan selalu mengingatkan tentang kebaikan, selalu menjaga ibadah, dan menuntut ilmu. Kedua, dikaruniai anak yang baik, yang ketiga diberikan rizqi yang baik dan yang keempat mempunyai pergaulan yang baik pula. "Semoga kalian menjadi pasangan yang bahadia diridhai oleh Allah SWT", ungkapnya.

Sementara Kepala KUA kecamatan Bantul H. Tarso, S,Ag menyampaikan bahwa bimbingan ini dimaksudkan untuk lebih meningkatkan komitmen pengantin menuju keluarga bahagia. Binwin diikuti 25 pasang pengantin dari kecamatan Bantul, meski belum bisa mengundang seluruh pasangan calon pengantin , karena jumlah pengantin di Kecamatan Bantul rata-rata pertahun 500-600 pasang, diharapkan mampu memberikan bekal yang cukup bagi pasangan pengantin dalam membina bahtera keluarga. (Jojo)