Persiapkan WBBM Kakan Kemenag Bantul Briefing Tim IT
Bantul (Kankemenag) – Impian mendapatkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) terus memacu semangat kerja jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Setelah melakukan penataan sarana dan prasarana kantor yang nantinya menjunjang dalam penilaian oleh MenPAN RB, Selasa (16/3) Kepala Kantor H Aidi Johansyah, S.Ag., MM bertempat di ruang kerjanya melakukan briefing tim IT yang diharapkan akan mendukung sepenuhnya melengkapi evidence-evidence yang dibutuhkan dalam penilaian.