Koordinasi Musyrif Ulul Albab MAN 2 Bantul, Perkuat Peran Pembinaan Keagamaan Siswa
Bantul (MAN 2 Bantul) — Musyrif Ulul Albab MAN 2 Bantul Ahmadan dan Edi Sutrimo menggelar kegiatan koordinasi untuk memperkuat peran dan strategi pembinaan keagamaan bagi para siswa, Senin (11/08/2025). Kegiatan ini dilaksanakan di ruang kepala madrasah dan didampingi langsung oleh Nur Hasanah Rahmawati, selaku kepala madrasah dan koordinator keagamaan MAN 2 Bantul, Mubtadi’in.