Lompat ke isi utama
x

KEPALA KUA DLINGO TANDATANGANI NOTA KESEPAKATAN

Bantul (KUA Dlingo) - Di sela-sela acara Forum Group Discussion (FGD) Revitalisasi KUA tingkat kabupaten Bantul, Kepala Kantor Urusan Agama kapanewon Dlingo, Muhammad Hanafi, S.Ag, MSI menandatangani Nota Kesepakatan terkait dukungan dan komitmen terhadap program revitalisasi KUA dengan melaksanakan 10 Tusi layanan KUA. Penandatanganan disaksikan oleh Kakan Kemenag Kabupaten Bantul, H. Aidi Johansyah, S.Ag, MM dan Kasi Bimas Islam, H. Fariq Nur Rokhim SHI, MA, bertempat di Warung Omah Sawah, WOS, Kamis (14/05).

Siswa MTsN 8 Bantul Semangat Ikuti Jogja Leadership Camp

Bantul (MTsN 8 Bantul) – Sebanyak 3 siswa MTsN 8 Bantul yakni Davin Ridho Saputro, Dhafa Adnan Saputra, dan Febrina Triani mengikuti Jogja Leadership Camp (JLC) mulai Selasa-Kamis, (13-15/04) di Kompleks Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga (Suka) DI Yogyakarta. Kegiatan merupakan hasil kerjasama antara Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) DIY dan Pusat Studi Kebudayaan Indonesia, Pengembangan Pendidikan, Pemberdayaan Masyarakat dan Keagamaan (KIP3MK) Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) DI Yogyakarta.

Dukung Program Revitalisasi KUA, Bimas Islam Adakan FGD

Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S. Ag., M.M. didampingi Kasi Bimas Islam H. Fariq Nur Rokhim, S.H.I., M.A. membuka acara Focuss Group Discussion (FGD) Revitalisasi KUA Tingkat Kabupaten Bantul di WOS, Kamis (14/04). Acara dihadiri oleh Kepala KUA se-Kabupaten Bantul, Penyuluh Agama Islam Fungsional dan Operator SIMKAH. 

Tindaklanjuti KMA 94 Tahun 2021, Kankemenag Bantul Laksanakan Penyusunan Perjanjian Kinerja dan RKT Tahun 2022

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menyelenggarakan kegiatan Penyusunan Perjanjian Kinerja dan Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Tahun 2022 di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT), Rabu (13/4). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kankemenag Bantul, Kepala Subbagian Tata Usaha, Kepala Seksi/Penyelenggara, dan Kepala Madrasah (MTsN dan MAN).

FGD Ukur Arah Kiblat di KUA Bantul

Bantul (KUA Bantul) - Dalam rangka meningkatkan pelayanan KUA Revitalisasi dan program Bimas Islam Kementerian Agama Kabupaten Bantul diselenggarakan Focuss Group Discussion (FGD) ukur arah kiblat, Selasa (13/04). Hadir dalam kegiatan tersebut Penyuluh Agama Islam Fungsional dan Penyuluh Non PNS dari Kecamatan Bantul, Sewon, Pundong, Kretek, Jetis dan Pandak sebanyak 25 orang.

Kepala MTsN 7 Bantul Tanda Tangani Perjanjian Kinerja Tahun 2022

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Kepala MTsN 7 Bantul hadir dalam acara Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2022 di Gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kabupaten Bantul (13/04). Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., M.M., Kasubbag TU H. Mukotip, S.Ag., M.Pd.I., Kepala Seksi/Penyelenggara dan Kepala MTs dan MAN di lingkungan Kemenag Bantul.

Rumus Kedamaian menurut Hindu

Bantul (Kankemenag) - I Gede Suwardana, S.Ag. Penyuluh Agama Hindu Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul mengisi Acara Pijar Hindu di stasiun Televisi Republik Indonesia (TVRI) Yogyakarta, Selasa (12/04).

Acara ini diselenggarakan oleh TVRI Yogyakarta. Topik pembicaraan pada hari ini adalah Bagaimana Rumus Kedamaian menurut Hindu. Acara ini dipandu oleh Anak Agung Istri Rarasati, Penyuluh Agama Hindu non PNS Kabupaten Bantul.