Lompat ke isi utama
x

MIN 3 Bantul Siap Menghadapi Era Madrasah Digital

Bantul (MIN 3 Bantul) - Sabtu (28/5) diselenggarakan Bimbingan Teknis aplikasi pembelajaran berbasis digital di MIN 3 Bantul menggunakan aplikasi Jogja Madrasah Digital bekerjasama dengan Geschool Yogyakarta. Kegiatan yang diikuti seluruh guru ini bertujuan untuk optimalisasi pendidikan memanfaatkan teknologi informasi yang menjadikan pembelajaran dapat dilaksanakan dimana saja, kapan saja, menggunakan sarana prasarana yang dapat digunakan oleh semua guru dan siswa.

MIN 3 Bantul Ikuti Launching Integrasi Layanan

Bantul (MIN 3 Bantul) – Jumat, (27/5) MIN 3 Bantul mengikuti acara Launching Integrasi Layanan dan Bimtek Sistem Monitoring dan Evaluasi Kinerja Terpadu Direktur Jenderal Anggaran (SMART DJA) Kementerian Keuangan. Acara tersebut diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul di Aula Pusat Layanan Hajin dan Umrah Terpadu Kankemenag Kabupaten Bantul. Pada rangkaian acara tersebut, MIN 3 Bantul mengikuti Launching Integrasi Layanan dari pukul 07.00-selesai.

PAIF Bantul Menjadi Narasumber Bimbingan Manasik Haji

Bantul (KUA Bantul) - Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) KUA Bantul Wahyu Sinangsih, S.kom.I. menjadi narasumber dalam bimbingan manasik haji calon Jemaah Haji Kecamatan Bantul, Kamis (26/5). Hadir jemaah haji se-Kecamatan Bantul kurang lebih 50 jemaah.

Praktik Umrah dan Haji di Lapangan Trirenggo

Bantul (KUA Bantul) - Bertempat di Lapangan Trirenggo, dilaksanakan praktik umrah dan haji oleh calon jemaah haji Kecamatan Bantul hari, Jum'at (27/5). Hadir dalam kegiatan tersebut kepala KUA Bantul Samanto, S.Ag., M.H. Sebagai narasumber adalah H. Basori Alwi, S.Ag., M.A. dari Bidang Haji Kanwil Kemenag DIY, dan H. Muh. Murod, S.Sos.I.

Kakan Kemenag Bantul Menjadi Narasumber Dalam Manasik Haji KUA Bantul

Bantul (KUA Bantul) - Bertempat di aula Balai Nikah KUA Kecamatan Bantul telah diselenggarakan Bimbingan Manasik Haji dengan narasumber Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S. Ag., M.M., Rabu (25/5). Peserta dalam acara ini adalah Jemaah Haji yang akan berangkat ke tanah suci tahun 2022 ini.

Syawalan KUA Bantul dengan Mantan PAH Bantul

Bantul (KUA Bantul) - Bertempat di Aula Balai Nikah, KUA Kecamatan Bantul selenggarakan syawalan dengan mantan Penyuluh Agama Honorer (PAH), Jum'at (27/5).

Acara diawali dengan pelantunan Kalam Ilahi oleh penyuluh non PNS yaitu Namli Shum. Dilanjutkan pengucapan ikrar yang diwakili oleh KH. Muhammad Mufti.

Arsiparis Kemenag Bantul ikuti Rakordasi Penyusunan SKKAAD

Bantul (Kankemenag) - Dalam rangka meningkatkan kinerja Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) Arsiparis di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I.Yogyakarta diselenggarakan Rakordasi. Acara berlangsung di Pondok makan pantai sundak Gunungkidul Rabu (25/5).

Khataman Al Qur'an dan Haul ke 12 KH. Aziz Umar

Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah menyerahkan Pembaharuan Izin Operasional Pondok Pesantren Al Furqon Sanden dari Direktorat PD Pontren Kemenag RI. Hal ini disampaikan bersamaan dengan khataman Al Qur'an dan Haul ke 12 KH. Aziz Umar yang di adakan Jumat (27/5) di Pondok Pesantren Al Furqon Sanden Bantul. 

Public Hearing Raperda Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren di Dligo

Bantul (KUA Dlingo) - Bertempat di Balai Budaya Kalurahan Dlingo Bantul diselenggarakan Public Hearing Pansus Bahan Acara Nomor 7 Tahun 2022 tentang Rancangan Peraturan daerah tentang Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren, Jum’at, (27/05). Narasumber yang dihadirkan adalah Onny Warta, S.E. dari Yogyakarta dan Muhammad Hanafi, S.Ag., M.S.I. dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Hadir anggota Komisi D DPRD DIY, H. Yoserizal, S.H., Lurah Dlingo, Agus Purnomo, S.E. dan perwakilan masyarakat Dlingo.

Kepala MIN 2 Bantul Hadiri Launching Integrasi Layanan dan Bimtek SMART DJA

Bantul (MIN 2 Bantul) - Salah satu program Kemenag Kabupaten Bantul yang untuk menyiapkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) adalah memperbaiki layanan Kemenag, KUA, dan Madrasah secara terintegrasi. Launching Integrasi Layanan dilaksanakan di gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Bantul (27/22) pukul 07.30 -08.30 dengan peserta seluruh Kepala MIN, MTsN, MAN, KUA dan KaTU Kabupaten Bantul. Setelah selesai launching dilanjutkan dengan Bimtek SMART DJA sampai dengan pukul 11.00.

Tindaklanjuti Rekomendasi Menpan-RB, Kankemenag Bantul Gelar Launching Integrasi Layanan dan Bimtek SMART DJA

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melangsungkan Launching Integrasi Layanan dan Bimtek Sistem Monitoring dan Evaluasi Kinerja Terpadu Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan (SMART DJA) Tahun 2022 di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kankemenag Bantul, Jumat (27/5). Launching ini diikuti oleh perwakilan dari KUA dan Madrasah Negeri di bawah naungan Kankemenag Bantul.

Gunakan Tehnik Etsa Sablon, Siswa MAN 2 Bantul Buat Karya Di Kelas Kriya Logam

Bantul (MAN 2 Bantul) – kegiatan belajar mengajar perlahan mulai bergerak kembali secara tatap muka, setelah kurang lebih dua tahun menjalani pembelajaran secara online para peserta didik seolah haus akan pembelajaran secara tatap muka untuk menuntut ilmu dan ingin menghilangkan dahaga akan pengetahuan yang bermanfaat bagi masa depan mereka. Karena secara alami manusia memiliki sifat keingintahuan yang tinggi terlebih sudah duduk di bangku sekolah .

Doa dan Hening Cipta dalam Rangka Refleksi 16 tahun Gempa Bumi Bantul

Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., M.M. menjadi pembaca doa dalam acara Doa dan Hening Cipta dalam rangka refleksi 16 tahun Bencana Gempa Bumi Bantul di Rumah Dinas Bupati, Jumat (27/05). Hadir dalam acara Bupati Bantul, Kapolres Bantul, Kepala Kejaksaan Negeri Bantul, Komandan Kodim 0729, Kepala Pengadilan Agama Bantul dan Jajaran Forkopimda Kabupaten Bantul.