Lompat ke isi utama
x

Pegawai Tata Usaha MTsN 5 Bantul Ikuti Studi Tiru ke KPRI Kankemenag Banjarnegara

Bantul (MTs N 5 Bantul) - Sabtu (19/11), Darta, pegawai Tata Usaha MTs N 5 Bantul menjadi salah satu peserta dalam kegiatan Studi Tiru ke Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Amal Bhakti Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah yang diadakan oleh Koperasi Pegawai Republik Indonesia Adil Makmur Sejahtera Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (KPRI Adil Makmur Sejahtera).

Koordinasi PAH di KUA Kapanewon Pandak

Bantul (KUA Pandak) - Dalam rangka membahas progres dan kendala proses Pendataan Masjid dan Pendataan Pelaku Usaha Mikro makanan dan minuman berbasis Home Industri yang akan diajukan dalam Program Sertifikasi Halal, penyuluh KUA Kapanewon Pandak selenggarakan rapat koordinasi, Senin (21/11). Kegiatan dihadiri oleh Kepala KUA Pandak, PAIF dan PAH Kapanewon Pandak.

Kepala KUA Pandak mengikuti Bimtek dan Sosialisasi Simkah Gen 4 di Jakarta

Jakarta (KUA Pandak) - Bertempat di Hotel 101 Urban Tanah Abang Jakarta (Rabu –Jumat, 16-18/11) telah berlangsung kegiatan Bimbingan Teknis dan Sosialisasi Simkah Gen 4 dengan peserta sejumlah 40 orang yang berasal dari utusan Perwakilan 12 Pengurus Wilayah Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) se-Indonesia. Kegiatan ini dimaksudkan agar Simkah Gen 4 dapat benar-benar dijalankan di KUA Kecamatan seluruh Indonesia dengan dukungan personil Penghulu yang tergabung dalam Organisasi APRI.

Kembangkan Inovasi, KPRI Adil Makmur Sejahtera Lakukan Studi Tiru ke KPRI Amal Bhakti

Banjarnegara (KPRI Adil Makmur Sejahtera) – Koperasi Pegawai Republik Indonesia Adil Makmur Sejahtera (KPRI Adil) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melaksanakan studi tiru ke Koperasi Amal Bhakti Kankemenag Banjarnegara. Studi tiru dipimpin oleh Kepala Kankemenag Bantul, Ahmad Shidqi didampingi ketua KPRI Adil, Ahmad Musyadad. Berlangsung di Aula Atas Kankemenag Banjarnegara, Sabtu (19/11).

Gandeng Halal Center UIN Suka, KUA Imogiri Siapkan Pendampingan Sertifikasi Halal UKM

Bantul (KUA Imogiri) - Menindaklanjuti program Sehati (Sertifikasi Halal Gratis) Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama RI, Kantor Urusan Agama Kapanewon Imogiri adakan FGD bersama Halal Center UIN Sunan Kalijaga, Jumat (18/11). FGD berlangsung di Aula Balai Nika dan diikuti oleh Penyuluh Agama dan perwakilan pelaku usaha di Kapanewon Imogiri.

MTsN 1 Bantul Boyong Dua Piala dari Ajang Lomba Dharma Wanita Kemenag Bantul

Bantul (MTsN 1 Bantul) - Dharma Wanita Persatuan Kementrian Agama Kabupaten Bantul mengadakan pertemuan rutin pada Jum'at (18/11).  MTsN 7 Bantul mendapat giliran sebagai tuan rumah. Kesempatan ini menjadi ajang silaturahmi juga sebagai wadah untuk belajar dan berbagi pengalaman seta pengetahuan. Peserta yang hadir berjumlah 70. Ke-70 peserta itu merupakan ibu-ibu Dharmawanita perwakilan dari madrasah, KUA ataupun kantor Kemenag Bantul. Diantaranya Erna Radyanti dan Retno Siwi Handayani dari MTsN 1 Bantul.

Diklat PMR, Memupuk Jiwa Penolong dan Panggilan Hati

Bantul (MAN 1 Bantul) – Palang Merah Remaja (PMR) merupakan salah satu kegiatan ekstrakulikuler di Madrasah Aliyah Negeri 1 Bantul. PMR sebagai organisasi binaan dari Palang Merah Indonesia yang berpusat di madrasah, yang bertujuan membangun dan mengembangkan karakter Kepalangmerahan agar siap menjadi Relawan PMI pada masa depan.

Guru MTsN 6 Bantul Lolos Ikuti Pendampingan Guru Menulis GTK Kemenag RI

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Menuju Hari Guru Nasional Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Direktorat Jendral Pendidikan Islam menggelar pendampingan guru madrasah menulis se-Indonesia. Kegiatan yang bertempat di Ussu Grand Convention Hotel Cisarua Bogor akan dan sedang berlangsung selama tiga hari 17-19 November 2022.

KUNJUNGAN WORLD BANK KE MA MAFAZA BANTUL


Bantul (MA Mafaza) -  Perwakilan dari World Bank Kantor Kementerian Agama RI dan Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY mengunjungi MA Mafaza dalam rangka Monitoring Evaluasi (MONEV) program Bantuan Kinerja dan Bantuan Afirmasi (BKBA), Kamis (17/11).

Kakan Kemenag Bantul Launching Podcast KUA Sewon

Bantul (KUA Sewon) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Ahmad Shidqi, S.Psi., M.Eng. di dampingi oleh Kepala KUA Sewon, H. Mustafid Amna, S.Ag., MH. membuka KUA SAPA PIKATKU MAWON (Pusat Informasi Keagamaan dan Ekonomi Keumatan KUA Kapanewon Sewon) ditandai dengan membaca ummul kitab surat Al-fatihah di sela-sela Senam Sehat Dinas-Instansi Se Kapanewon Sewon, Jum'at (18/11).
 

Kankemenag Bantul Gelar Forum Konsultasi Publik Sebagai Upaya Peningkatan Pelayanan

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) gelar Forum Konsultasi Publik (FGD Sahabat Kementerian Agama Kabupaten Bantul Dalam Upaya Peningkatan Pelayanan) bersama instansi atau organisasi mitra yang telah bekerjasama dengan Kankemenag Bantul. Forum ini diselenggarakan di Aula PLHUT Kankemenag Bantul, Kamis (17/11).

Perdalam Ilmu Menyusun KTI, Kepala MTsN 6 Bantul Ikuti Pelatihan

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Guna memperdalam ilmu dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah, Kepala MTsN 6 Bantul menghadiri pelatihan di Cembing Dayu Resto, Kamis (17/11). Kegiatan pelatihan membahas pertemuan rutin KK MTs dilanjutkan penyusunan Karya Tulis Ilmiah dengan menghadirkan dua narasumber. Narasumber pertama adalah Zainal Arifin sebagai keynote speaker yang menyampaikan teori pembuatan PTK/PTM dan Ma'ruf Yuniarno Kepala MTs Muhammadiyah Pepe dengan materi praktik pembuatan PTK/PTM.

Tingkatkan Kinerja Operator EMIS, MIN 2 Bantul Mendapatkan Kunjungan Monev

Bantul (MIN 2 Bantul) - Rabu (16/11), bertempat di ruang tamu MIN 2 Bantul dilangsungkan monitoring dan evaluasi (Monev) terkait kinerja operator dan perkembangan EMIS di MIN 2 Bantul. Monev ini dilakukan oleh Isni Cholifah, Isna Nurul Nuriyah, dan Budi Dwi Pramono dari Seksi Pendidikan Madrasah (Dikmad) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul).