Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

Annisa Nur Karima, Siswa Kelas IX B MTsN 6 Bantul, Raih Nilai Sempurna pada Asesmen Madrasah Mata Pelajaran  IPS

Bantul (MTsN 6 Bantul)—Selasa (07/05/2024), prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswa kelas IXB MTsN 6 Bantul, Annisa Nur Karima. Ia berhasil meraih nilai sempurna Asesmen Madrasah pada mata pelajaran  IPS. Annisa, yang dikenal sebagai siswa berprestasi di MTsN 6 Bantul, menunjukkan keunggulan dalam berbagai aspek pembelajaran dengan penuh semangat dan kerja keras.

Menyikapi pencapaian gemilang ini, guru mapel IPS kelas IX B di MTsN 6 Bantul, Siti Muslikah, menyatakan kebanggaannya terhadap prestasi Annisa. "Annisa adalah contoh siswa yang luar biasa. Ia selalu menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam pembelajaran, serta konsistensi dalam mengasah pengetahuannya. Saya yakin pencapaiannya ini adalah hasil dari kerja keras dan ketekunannya," ujar Siti Muslikah.
Tidak hanya mengungkapkan rasa bangga, Siti Muslikah juga memberikan penghargaan tambahan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi luar biasa Annisa. Selain mendapatkan pengakuan dari MTsN 6 Bantul, Annisa juga diberikan reward berupa uang tunai sebesar Rp100.000,00.

Annisa sendiri mengaku sangat bersyukur atas pencapaiannya dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya. "Saya sangat senang bisa mencapai nilai sempurna dalam asesmen ini. Terima kasih kepada keluarga, guru, dan teman-teman yang selalu mendukung dan memotivasi saya. Saya berharap prestasi ini bisa menjadi inspirasi bagi teman-teman lain untuk terus berusaha dan tidak pernah menyerah dalam mengejar impian," tutur Annisa dengan senyum tersipu.

Kepala Madrasah, Mafrudah, menyatakan kebanggaannya atas pencapaian gemilang Annisa. "Annisa adalah contoh nyata dari kombinasi bakat alam dan dedikasi yang tak kenal lelah. Keberhasilannya ini tidak hanya membanggakan dirinya sendiri, tetapi juga menginspirasi teman-temannya serta memberikan semangat baru bagi seluruh siswa di MTsN 6 Bantul," ujarnya dengan bangga.
Pencapaian gemilang Annisa Nur Karima tidak hanya menjadi kebanggaan Madrasah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk terus berprestasi dalam bidang akademik maupun non-akademik. Semangat dan dedikasi yang ditunjukkan Annisa merupakan contoh nyata dari kekuatan tekad dan kerja keras dalam mencapai cita-cita.(mus/sps)