Lompat ke isi utama
x

Penyuluh KUA Sewon Ikuti Bimtek Fasilitator Binwin

Bantul (KUA Bantul) - Kantor Wilayah Kemenag DIY Bidang Urusan Agama Islam (Urais) yang dinahkodai Jauhar Mustofa menghelat Bimbingan Teknik (Bimtek) Fasilitator Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Angkatan I. Kegiatan itu dibuka oleh Kakanwil Kemenag Dr. Masmin Afif di sebuah Hotel di Yogyakarta yang diikuti 90 peserta dari berbagai KUA, salah satunya KUA Sewon Kabupaten Bantul, Sabtu (25/02).

KUA PUNDONG TADABUR ALAM JALIN KEAKRABAN

Bantul (KUA Pundong) - Keluarga besar KUA Pundong mengadakan acara keakraban dan tadabbur alam ke Cilacap Jawa tengah, Sabtu (25/02). Adapun obyek wisata yang dikunjungi adalah Benteng Pendem, Pantai Teluk Penyu dan Pasir Putih Nusakambangan.

Jelang ASPD, MTsN 7 Bantul Adakan Outbound

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Dalam rangka menunjang program Sukses ASPD, MTsN 7 Bantul menyelenggarakan Outbound siswa bagi kelas IX. Kegiatan outbond siswa kelas IX dilaksanakan pada hari Selasa (21/2) diikuti sebanyak 189 siswa dan 18 guru pendamping di arena Outbound Jaka Garong di Desa Garongan, Wonokerto Turi Sleman.

Verifikasi dan Validasi Program Sehati BPJPH di Kantin MTsN 6 Bantul

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Lembaga Pendampingan Proses Produk Halal (LP3H) Yogyakarta secara langsung melakukan verifikasi dan validasi produk halal jajanan kantin  di MTsN 6 Bantul, Jumat (24/2). Verifikasi dan validasi dilakukan dari LP3H atau yang familiar disebut Halal Center UIN Sunan Kalijaga yang diwakili oleh Alifatul'Ayun.

KUA Bantul Menjadi Tuan Rumah Pengajian Lintas Sektoral

Bantul (KUA Bantul) - KUA Bantul menjadi tuan rumah pengajian pejabat dan instansi lintas sektoral tingkat Kapanewon Bantul. Pengajian berlangsung di aula nikah KUA Kecamatan Bantul, Jum'at (24/2). Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Panewu Bantul, Komandan Koramil Bantul, Kapolsek Bantul, Lurah se Kapanewon Bantul dan Pegawai KUA Bantul.

Pegawai MTsN 7 Bantul Tampil Prima di TVRI Jogja

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Ndaru Wahyu Nugroho salah satu pegawai MTsN 7 Bantul tampil prima bersama Nefiez Band ikut menyemarakkan acara di TVRI Jogja dalam live Talkshow TVRI Saluran Digital 29 UHF dengan pembahasan “Kenali Gejala TB, Obati Sampai Selesai” yang disiarkan pada pukul 19.00 s/d 20.00 WIB, Kamis (23/02).

Bahas Kemajuan Rencana Pembangunan Masjid ‘Alumni’ MAN 4 Bantul, Panitia Lakukan Koordinasi

Bantul (MAN 4 Bantul) – Setelah beragam kegiatan rencana pembangunan Masjid ‘Alumni’ MAN 4 Bantul dilaksanakan Januari lalu, panitia kembali melakukan koordinasi pada Jumat (24/2) di ruang aula MAN 4 Bantul. Kegiatan tersebut membahas rencana penggalangan dana dan segala teknis persiapan pembangunan. Rencana pembangunan masjid akan dilaksanakan dengan dukungan semua pihak keluarga besar MAN 4 Bantul.

Sambut SNBT 2023 MAN 4 Bantul Selenggarakan Try-Out dengan Erlangga

Bantul (MAN 4 Bantul) - Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) untuk penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun 2023 sudah di depan mata. Dalam rangka menghadapi jenjang studi lanjut melalui jalur SNBT, siswa harus mempersiapkan diri dengan matang. MAN 4 Bantul bersama Penerbit Erlangga selama dua hari dibagi berdasarkan jurusan, Jumat-Sabtu (24-25/2) menggelar try out persiapan SNBT di ruang Laboratorium Komputer didampingi pengawas di ruangan masing-masing.

Songsong Perkemahan, Pramuka MAN 4 Bantul Lakukan Latihan Rutin Materi Pendirian Tenda

Bantul (MAN 4 Bantul) - Kegiatan Pramuka menjadi salah satu pengembangan diri wajib bagi siswa kelas X MAN 4 Bantul. Kegiatan latihan kepramukaan diadakan seminggu sekali tiap Jumat. Latihan rutin pramuka pada Jumat (24/2) para siswa belajar teknik pemasangan tenda dan latihan masakan rimba dengan bambu dan kelapa. Materi yang termasuk dalam pengujian Syarat Kecakapan Umum (SKU) juga mempersiapkan siswa untuk kegiatan perkemahan yang akan dilaksanakan Maret mendatang.

Angkatan 11, Bimbingan Perkawinan KUA Bantul Berlangsung Meriah

Bantul (KUA Bantul) - KUA Bantul selenggarakan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) angkatan 11 di aula nikah KUA Kecamatan Bantul, Kamis (23/2). Kegiatan Bimwin ini juga disiarkan langsung melalui kanal YouTube Kemenag Kab Bantul. Angkatan 11 ini diikuti oleh 15 pasang atau 30 orang yang akan melangsungkan perkawinan pada bulan Februari dan Maret 2023.

MTsN 3 Bantul Gelar Baksos

Bantul (MTsN 3 Bantul) - Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke- 55 MTsN 3 Bantul menggelar berbagai macam kegiatan diantaranya adalah Bakti Sosial (Baksos) berupa pembagian paket sembako kepada 100 orang terdiri dari warga masyarakat sekitar madrasah, GTT dan PTT.

MIN 2 Bantul Menjadi Tuan Rumah Rakor dan Pembinaan KKMI se Kabupaten Bantul

Bantul (MIN 2 Bantul) - Kelompok Kerja Kepala Madrasah Ibtidaiyah (K3MI) mengadakan pembinaan dan Rapat Koordinasi (Rakor). Rakor dihadiri oleh Muh. Kuncoro dan Rini Astuti selaku Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul serta 43 Kepala Madrasah se Kabupaten Bantul. Kegiatan berlangsung, Kamis (23/02) di MIN 2 Bantul.

MIN 2 Bantul Turut Hadiri Pembinaan Direktur KSKK Dirjen Pendidikan Madrasah

Bantul (MIN 2 Bantul) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta mengadakan Rapat Pembinaan tahun 2023 bagi Kepala Madrasah MI, MTs, dan MA. Kegiatan ini mengangkat tagline ”Madrasah Jogja Istimewa dari Jogja untuk Indonesia". Hadir dalam kegiatan tersebut Prof Dr. H. Muh Ishom ,S.Ag. (Direktur KSKK Kementerian Agama RI), Abd Suud Selaku Kabid Madrasah, dan seluruh Kepala Madrasah Negeri MI, MTs, dan MA se D. I. Yogyakarta. Pembinaan berlangsung di Aula Lantai 3 Kanwil Yogyakarta, Kamis (23/02).

MIN 2 Bantul Siap Andil Sukseskan Jogja Madrasah Digital

Bantul (MIN 2 Bantul) - Dalam rangka persiapan pelaksanaan JMD (Jogja Madrasah Digital) tahun 2023 Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil DIY menyelenggarakan kegiatan Penguatan Operator Aplikasi Jogja Madrasah Digital (JMD) di Aula lantai 3 Kanwil Kemenag DIY yang dikuti oleh seluruh operator JMD baik MIN, MTsN maupun MAN se-DIY, Kamis (23/02).