Lepas Siswa Ikuti KSM, Waka Kesiswaan Madamusba: Semangat Belajar dan Berkompetisi
Bantul (MAS Darul Mushlihin) - MAh Darul Mushlihin Bantul (Madamusba) mengirimkan 6 siswa-siswi mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM). Adapun siswa yang ikut lomba KSM adalah Abdul Ghoffar Ismail (Geografi), Aisyah Nahdlotunnisa (Matematika), Faiza Sulistiyani (Fisika), Sevira Kirana Putri (Biologi), Septya Nazila Ramadhani (Ekonomi), Pika Safa Elisa (Kimia). Sebelum mengikuti lomba, siswa diberikan arahan agar maksimal dalam mengikuti rangkaian pada kompetisi tersebut oleh Waka Kesiswaan Madamusba, Jefri Ajiz Setiawan, Senin (1/7).