Lompat ke isi utama
x

Ditjen Bimas Islam Kemenag RI Lakukan Monev Kinerja Penyuluh Agama di KUA Sewon

Bantul (KUA Sewon) - Kantor Urusan Agama (KUA) Sewon menerima  kunjungan Erlinda Adami dari Subdit Penais Ditjen Bimas Islam Kementerian Agama RI. Kunjungan ini dilaksanakan untuk monitoring dan evaluasi kinerja Penyuluh Agama baik PAIF, PPPK dan PAI Non PNS yang ada di KUA Sewon. Linda disambut dengan hangat oleh Kepala KUA Sewon Mustafied Amna dan segenap Penyuluh Agama Islam KUA Sewon, Selasa (17/12).

Akhiri Semeter Gasal, MTsN 2 Bantul Bagikan Rapor dan Kalender Tahun Baru 2025

Bantul (MTsN 2 Bantul) - MTsN 2 Bantul sukses melaksanakan pembagian rapor semester gasal tahun ajaran 2024/2025 pada hari ini, Jumat (20/12). Acara yang berlangsung pukul 08.00 hingga 10.00 WIB di ruang kelas masing-masing ini dihadiri oleh para orang tua/wali siswa. Selain pembagian rapor, madrasah juga membagikan kalender tahun 2025 yang dirancang khusus oleh MTsN 2 Bantul kepada wali siswa. Kegiatan diawali dengan pengarahan singkat dari para wali kelas mengenai hasil belajar siswa selama semester gasal.

Tim Futsal Kemenag Bantul Raih Juara Dalam Lomba Futsal HAB Kementerian Agama ke-79

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-79, Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar lomba olahraga futsal pada Rabu (18/12/2024) di Tifosi Arena, Yogyakarta. Kompetisi ini diikuti oleh enam tim dari berbagai wilayah, yaitu Kemenag Bantul, Kemenag Gunungkidul, Kemenag Sleman, Kemenag Kulon Progo, Kemenag Kota Yogyakarta, dan Kanwil Kemenag DIY.

Perpustakaan MTsN 7 Bantul Lakukan Penilaian Mading Kelas Bertema Hari Ibu

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Hari ini Kamis (19/12) Perpustakaan MTs Negeri 7 Bantul, yang dipimpin oleh Riza Alfian, melaksanakan penilaian Majalah Dinding (Mading) kelas untuk periode triwulan Oktober, November, dan Desember 2024. Kegiatan yang dimulai pukul 13.30 WIB ini dilakukan bersama pustakawan Fina Makhabbatillah.

Kepala TU MTsN 6 Bantul Hadiri Peresmian Gedung Pusat Arsip, Launching Pusdatin Dan Media Inspirasi Kankemenag Bantul

Bantul ( MTsN 6 Bantul ) - Kamis (19/12/2024) Kepala Tata Usaha MTs Negeri 6 Bantul mewakili Kepala Madrasah mengikuti  gelar peresmian Pusat Arsip sekaligus launching Pusdatin dan Media Inspirasi dj komplek KUA Kapanewon Pundong. Peresmian dan launching dilakukan secara simbolis dengan pemotongan roncean bunga oleh Kabid Urais, Sa'ban Nuroni mewakili Kepala Kanwil Kemenag DIY didampingi Kepala Kankemenag Bantul, Kasubag Tata Usaha, Kasi, Camat, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, dan Lurah Srihardono, Pundong.  

BBPOM Gelar Sosialisasi dan Penyebaran Informasi Lomba PJAS Aman  Nasional di MTsN 6 Bantul

Bantul (MTsN 6 Bantul) -  Badan Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) terus memperluas jangkauan sosialisasi terkait keamanan pangan dengan melakukan penyebaran informasi mengenai Lomba Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) Nasional di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Bantul. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (19/12/2024) dan diikuti oleh guru yang tergabung dalam TIM keamanan pangan, di lingkungan madrasah . Lomba PJAS Nasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan pangan di lingkungan madrasah.

Kankemenag Bantul Gelar Peresmian Pusat Arsip Sekaligus Launching Pusdatin dan Media Inspirasi

Bantul (Kankemenag) - Kankemenag Bantul gelar peresmian Pusat Arsip sekaligus launching Pusdatin dan Media Inspirasi dj komplek KUA Kapanewon Pundong, Kamis (19/12). Peresmian dan launching dilakukan secara simbolis dengan pemotongan roncean bunga oleh Kabid Urais, Sa'ban Nuroni mewakili Kepala Kanwil Kemenag DIY didampingi Kepala Kankemenag Bantul, Kasubbag TU, dan Panewu Pundong. 

MTsN 9 Bantul Gelar Sosialisasi Bersama Prodi Pendidikan Biologi UIN Sunan Kalijaga

Bantul (MTsN 9 Bantul) – MTs Negeri 9 Bantul menjadi tuan rumah kegiatan sosialisasi dalam rangka pengabdian masyarakat dari Program Studi Pendidikan Biologi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Kamis (19/12/2024). Dengan mengusung tema “Cintai dan Kenalilah Dirimu Wahai Remaja Milenial Dalam Menggapai Indahnya Masa Depan", kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswi putri kelas 7 dan 9.  

MTsN 1 Bantul Selenggarakan Lomba Mural Rangkaian Classmeeting

Bantul (MTsN 1 Bantul) – MTs Negeri 1 Bantul menyelenggarakan lomba mural dalam rangkaian kegitan classmeeting pada Kamis (12/12 24) s.d.  Selasa (17/12 24)  pukul 08.00-10.00 WIB. Classmeeting merupakan kegiatan perlombaan antarkelas pada akhir semester pada jenjang pendidikan tertentu. Diantara kegiatan classmeeting adalah lomba mural. Tujuan classmeeting memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan bakat dan minat menggambar. 

Pertemuan Caturwulan DWP Kanwil Songsong Ulang Tahun Darma Wanita dan HAB Kemenag

Yogyakarta (MTsN 2 Bantul) – Pertemuan Dharma Wanita merupakan sebuah forum penting bagi para istri pejabat di sebuah instansi negeri. Banyak hal yang didapat dalam agenda tersebut diantaranya untuk mempererat silaturahmi dalam rangka menjalin keakraban dan kekeluargaan sampai dengan acara pengembangan diri bagi wanita dalam rangka mendukung kinerja sang suami. Bahkan pada pertemuan khusus yang bersifat pleno dilakukan kegiatan khusus dalam rangka momen yang Istimewa.

MTsN 2 Bantul Terima Kunjungan BPOM Yogyakarta Untuk Pendampingan Kantin Sehat

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Dalam rangka program pendampingan kantin sehat di madrasah, MTsN 2 Bantul mendapatkan kunjungan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Yogyakarta yang dipimpin oleh Dyah Cahyonowati (Pengawas Farmasi dan Ketua program PJAS DIY) pada Rabu (18/12). Kedatanga mereka disambut oleh Kepala Tata Usaha MTsN 2 Bantul, Isnani Nurul Huriyah didampingi oleh Indah Indina Rahayu, penanggung jawab UKS di ruang Kepala Madrasah.

Simpan Jejak Prestasi, Para Wali Kelas MTsN 2 Bantul Cetak RDM 

Bantul (MTsN 2 Bantul) - Beberapa hari terakhir ini para wali kelas VII, VIII dan IX MTsN 2 Bantul mulai disibukkan dengan proses pencetakan hasil belajar peserta didik pada aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM). Seperti tampak di ruang Guru, ruang Waka, pada Selasa - Kamis (17-19/12) para wali kelas silih berganti mencetak rapor.

Dua Guru IPA Ikuti Outing Class MGMP IPA MTs Kabupaten Bantul.

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) IPA MTs Se-Kabupaten Bantul melaksanakan agenda kegiatan akhir tahun berupa outing class. Lokasi yang dipilih adalah pantai di Gunungkidul. Outing Class dilaksanakan pada Rabu (18/12). Titik kumpul keberangkatan  di MTsN 1 Bantul pukul 07.30 WIB, sampai di pantai Drini Gunungkidul pukul 10.00 WIB dilanjutkan dengan tadabur alam di pantai Drini dan sekitarnya antara lain pantai Krakal,  Slili sampai pukul 12.00 WIB, kemudian ishoma sampai pukul 13.30 WIB.