Lompat ke isi utama
x

Ketua MGMP Bahasa Indonesia Asal MTsN 6 Bantul Perkuat Jalinan Kerja Sama dengan UNY

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Ketua MGMP MTs Bahasa Indonesia asal MTsN 6 Bantul, Rina Harwati perkuat jalinan kerja sama MGMP dengan UNY dalam bentuk pelatihan. Hal ini disampaikan saat memberi sambutan di hadapan guru MTs dan MA Kabupaten Bantul pada pelatihan yang dihelat oleh UNY kerja sama dengan MGMP Bahasa Indonesia MTs, Selasa (17/5/2025) di Aula MAN 3 Bantul. "Alhamdulillah, kerja sama ini sudah kesekian kalinya sejak tahun 2017 hingga sekarang. MGMP Bahasa Indonesia menjadi sasaran Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM).

MIN 1 Bantul Tampilkan Semangat Kepramukaan di Pesta Siaga Pleret 2025

Bantul (MIN 1 Bantul) — Langit cerah menaungi semangat para pramuka siaga se-Kapanewon Pleret dengan langkah penuh antusias terdengar di halaman SD Negeri Jejeran, Sabtu pagi (31/05/2025). Dalam semangat persaudaraan dan jiwa kepramukaan, MIN 1 Bantul turut ambil bagian dalam gelaran akbar Pesta Siaga se-Kapanewon Pleret dengan mengirimkan barung siaga putra dan siaga putri sebagai wakil terbaik madrasah. Didampingi Ibnu Widiyanto serta Rukma Indah Juwita, sebagai pembina pramuka MIN 1 Bantul.

Barung Putri MIN 1 Bantul Raih Juara 1 dalam Pesta Siaga se-Kapanewon Pleret

Bantul (MIN 1 Bantul) — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh peserta didik MIN 1 Bantul dalam ajang Pesta Siaga se-Kapanewon Pleret 2025 yang diselenggarakan di SD Negeri Jejeran pada Sabtu (31/05/2025). Barung Putri MIN 1 Bantul berhasil meraih Juara 1, mengungguli peserta dari berbagai Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah se-Kapanewon Pleret. Mereka sukses membawa pulang tropi dan sertifikat kejuaraan.

Siswa MTsN 5 Bantul Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila di Kapanewon Pundong

Bantul (MTsN 5 Bantul) -  Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Juni, perwakilan siswa MTsN 5 Bantul turut ambil bagian dalam upacara yang diselenggarakan oleh Kapanewon Pundong. Kegiatan ini dilaksanakan pada Ahad (1/6/2025) di halaman Kantor Kapanewon dan dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat, termasuk pelajar, ASN, TNI, Polri, dan tokoh masyarakat setempat.

Pelaksanaan ASAT 2025 Mapel IPA di MTsN 5 Bantul Berjalan Sukses

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Tahun (ASAT) tahun 2025 untuk mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di MTsN 5 Bantul berjalan dengan lancar dan sukses. Kegiata dilaksanakan pada Senin (2/6/2025)  ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk guru, siswa, dan orang tua.

Kobarkan Semangat Kebangsaan, MIN 1 Bantul Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila

Bantul (MIN 1 Bantul) - Dengan semangat menumbuhkan rasa cinta tanah air dan memperkuat nilai-nilai ideologi bangsa, MIN 1 Bantul menyelenggarakan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila pada Senin pagi (02/06/2025). Upacara yang berlangsung khidmat ini diselenggarakan sesuai dengan Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Nomor 3 Tahun 2025 tentang Pedoman Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2025.

Sambut Idul Adha 1446 H MIS Ma'arif Giriloyo Gelar Rapat Persiapan Kurban

Bantul (MIS Ma'arif Giriloyo 1) - MIS Ma'arif Giriloyo 1 dan 2 melaksanakan Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan Hari Raya Idul Adha atau hari raya kurban di Aula MIS Ma'arif Giriloyo 2, Senin (26/05/2025). Kegiatan ini dilakukan setiap tahunnya secara bersamaan, kekeluargaan dan kekompakan antara keluarga Besar MIS MIS Ma'arif Giriloyo 1 dan 2.

MIS Ma'arif Giriloyo 1 Gelar Outbound sebagai Sarana Penyegaran Otak

Bantul (MIS Ma'arif Giriloyo 1) - Sabtu (24/05/2025), seluruh siswa kelas VI bersiap di halaman sekolah untuk mengikuti outbound dan tubing di Kipas 17 Klaten. Siswa kelas VI yang berjumlah 63 sangat antusias untuk mengikuti kegiatan tersebut, terbukti dengan tidak sabarnya mereka menunggu kedatangan bus untuk mengantar menuju tempat outbound. Sekitar pukul 06.30 WIB bus yang ditunggu-tunggu akhirnya datang. Mereka bergegas menaiki bus untuk segera berangkat menuju tempat outbound.

Pelaksanaan SKTT CPPPK Tahap 2 Kemenag Tilok MAN 1 Bantul

Bantul (Kankemenag) - Sebanyak 94 peserta mengikuti SKTT (Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan) CPPPK (Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) Tahap 2 Kementerian Agama formasi Kankemenag Bantul pada titik lokasi (tilok) MAN 1 Bantul, Sabtu (31/05/2025). Pelaksanaan seleksi dibagi menjadi dua sesi, sesi 1 pukul 08.00-09.30 yang diikuti 47 peserta, dan sesi 2 pukul 10.00-11.30 yang diikuti oleh 47 peserta.