Tingkatkan Literasi Lewat Pelatihan Menulis Cerpen di MTsN 5 Bantul
Bantul (MTsN 5 Bantul) - Perpustakaan Al Himmah MTsN 5 Bantul mengadakan Pelatihan Menulis Cerpen pada Senin (7/10/2024) mulai pukul 14.40 WIB di ruang baca perpustakaan madrasah. Peserta pelatihan adalah siswa madrasah yang tergabung dalam Komunitas Menulis berjumlah 20 siswa. Hadir dalam pelatihan Kepala Perpustakaan Al Himmah MTsN 5 Bantul, Moh Hani Saputro didampingi Koordinator Literasi, Muntaha. Pelatihan ini sabagai wujud dari pelaksanaan program perpustakaan untuk memberikan wadah dan kesempatan bagi para siswa yang memiliki hobi menulis.