Lompat ke isi utama
x

KUA Banguntapan Bersinergi Dengan “Komunitas GUSDURian Yogyakarta “ Dalam Menguatkan Keberagaman Di Kapanewon Banguntapan

Bantul ( KUA Banguntapan ) - Bertempat di Balai Padukuhan Sorowajan Banguntapan Bantul, KUA Banguntapan yang diwakili Paif Banguntapan Sri Sumiyatun yang juga pengerak Moderasi Beragama tim Lakon Luber Mas mengikuti kegiatan Temu Kebangsaan Indonesia Rumah Bersama, yang diikuti oleh berbagai elemen masyarakat baik Pemuka Agama, Tokoh masyarakat , Organisasi Kemasyaratan, FKUB Banguntapan, dan Pemuda Lintas Agama pada Sabtu, 18 Mei 2024.

Pelaksanaan Workshop IKM jilid 2 gugah semangat guru MTs Maarif Dlingo hadapi tahun ajaran baru

Bantul (MTsS Ma'arif Dlingo) - Kegiatan peningkatan kompetensi guru selayaknya memang diadakan secara rutin di tiap semester. Semester genap ini, di Ruang rapat MTs S Ma’arif Dlingo dilaksanakan workhop selama tiga hari dengan pembicara utama adalah Miftakhul Bakhri yang sekaligus berperan sebagai pengawas madrasah. Kegiatan yang dilaksanakan hari Jumat tanggal 17 Mei 2024 diikuti oleh seluruh civitas akademik MTs Ma’arif Dlingo.

Pembukaan Kemah MTsN 4 Bantul Ajaran 2023-2024

Bantul ( MTsN 4 Bantul ) - Pada hari Rabu   tanggal   16 Mei  2024 MTsN 4 Bantul melaksanakan program tahunan kemah tahun ajaran 2023-2024. Acara pembukaan kemah dilaksanakan di kompleks MTsN 4 Bantul tepatnya di depan halaman perpustakaan diikuti oleh 242 siswa kelas tujuh yang terdiri dari delapan rombel serta melibatkan  siswa kelas 8 putra dan putri  berjumlah 20  anak untuk kelancaran kegiatan kemah.

Paguyuban Wali Murid MIN 3 Bantul Gelar Mujahadah Sukses ASPD 2024

Bantul (MIN 3 Bantul) - Paguyuban wali murid kelas 6 MIN 3 Bantul berinisiatif melaksanakan ikhtiar batin berupa kegiatan mujahadah dan do' bersama menghadapi Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) 2024, yang dipimpin oleh Kyai Muhtarom, Pengasuh Pondok Pesantren Adh-Dhuha pada hari jum'at malam sabtu (17/5) bertempat di Aula MIN 3 Bantul. 

TIM RISET MTsN 7 BANTUL SABET JUARA 2 LKTI NASIONAL

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Pepatah mengatakan “Usaha tak kan mengkhianati hasil”. Begitulah ungkapan yang tepat untuk tim Riset MTsN 7 Bantul. Sabtu, 18 Mei 2024 tim Riset MTsN 7 Bantul telah menyelesaikan serangkaian penilaian Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh MAN 3 Sleman dalam ajang MYSCOM3 (Mayoga Youth Science Competition3).

Kasi Bimas Islam Kankemenag Bantul Apresiasi Supervisi di KUA Sewon

Bantul (KUA Sewon) - Bimas Islam Kankemenag Bantul Supervisi di KUA Sewon. Supervisi dipimpin langsung oleh Kasi Bimas Islam, H Sugito didampingi oleh Zainuddin dan Totok Yunianto. Berlangsung pada hari Jumat 17 Mei 2024

Kedatangan Bimas Islam disambut dengan baik oleh kepala KUA Sewon Mustafied Amna S.Ag, M.H. bersama jajarannya baik dari penghulu, penyuluh, maupun dari staf KUA Sewon. Beberapa hal yang menjadi bahan supervisi seperti tupoksi KUA terkait Adiministrasi NR, BOP, Bimbingan Syariah dan juga Kepenyuluhan.

Guru MTsN 3 Bantul Sowan Dosen Serahkan Buku Keren

Bantul (MTsN 3)- Guru MTsN 3 Bantul Drs. Sutanto yang merupakan alumni Program Studi Seni Musik IKIP Yogyakarta (saat ini UNY) mengunjungi dosen di almamaternya, diterima Dr. Ayu Niza Machfauzia, M.Pd dan Drs. Agustianto, M.Pd, di kampus setempat, Rabu (15/5/2024). Dua buah Buku keren yang diserahkan Sutanto adalah Balutan Kata Penuh Makna diterima Ayun Niza, dan Gurit 56 diterima Agustianto.

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, MTsN 4 Bantul Gelar Upacara

Bantul ( MTsN 4 Bantul )--Kebangkitan nasional merupakan tonggak awal perubahan perjuangan bangsa Indonesia. Yang awalnya bersifat kedaerahan menjadi bersifat nasional. Hari kebangkitan nasional diperingati setiap tanggal 20 Mei. Hal ini menjadi momentum pengingat agar rasa nasionalisme tetap terus terjaga. MTsN 4 Bantul turut memperingati salah satu hari besar tersebut dengan menggelar upacara pada Senin (20/05).

MTSN 7 BANTUL IKUTI BIMTEK KEHUMASAN DI KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN BANTUL

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Kementerian Agama Kabupaten Bantul menggelar acara Bimbingan Teknis Kehumasan pada hari Kamis (16/5) bertempat di Aula lantai 2. Tujuan diadakannya Bimtek Kehumasan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan pegawai Kementerian Agama dalam menyebarluaskan informasi terkait dengan kelembagaan dan program-programnya, meningkatkan pengetahuan dalam pengelolaan kehumasan dan meningkatkan pemahaman tentang aplikasi media sosial.

HARI KE DUA PELAKSANAAN ASPD MTsN 7 BANTUL MENDAPAT KUNJUNGAN TIM MONITORING DARI KANWIL KEMENAG DIY

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Selasa, (14/05) hari kedua pelaksanaan Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) MTsN 7 Bantul mendapatkan kunjungan tim Monitoring dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta yang di ketuai Team 1 Kurikulum Kesiswaan Anita Isdarmini. Kedatangan tim Monitoring kurikulum kesiswaan Kanwil Kemenag DIY disambut oleh Kepala MTsN 7 Bantul Hidayat dan Kepala Tata Usaha MTsN 7 Bantul Merry Kristiana Dessi serta beberapa guru.