DWP Kankemenag Bantul Hadiri Pertemuan Catur Wulan
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, Nadhif dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh anggota DWP Kabupaten/Kota se-DIY. "Selamat milad ke-49 Dharma Wanita Persatuan", kata Nadhif. DWP didirikan pada tanggal 5 Agustus oleh menteri dalam negeri pada masanya, Amir Machmud. Nadhif menyampaikan bahwa ada 3 tugas DWP. Pertama membina anggota bahwa sesama anggota DWP harus sailng mengingatkan dan mengedukasi. Kedua menguatkan hubungan silaturahmi/ kerjasama internal dan eksternal atau lintas sektoral guna membangun hubungan yang harmonis intern dan ekstern Kemenag. “Dengan hubungan yang harmonis, insyaallah sekecil ataupun seberat apapun program yang kita rumuskan ketika kita bersama-sama sengkuyung maka akan menjadi ringan”, kata Nadhif. Ketiga dalam rangka penguatan mental spiritual. Setiap kegiatan yang di selenggarakan diharapkan menanamkan nilai-nilai spiritual.
Ketua DWP Kankemenag Kota Yogyakarta, Ultafiyah Nadhif mengatakan atasnama DWP Kemenag Kota Yogyakarta, mohon maaf jika banyak yang kurang dalam mempersiapkan pertemuan ini. “Mohon bimbingannya kepada ibu-ibu ketua DWP”, kata Ultafiyah.
Supartini Masmin Afif selaku Ketua DWP Kanwil Kemenag DIY dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas waktu yang telah diluangkan untuk menghadiri pertemuan ini. "Semoga pertemuan ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua", kata supartini. Karena DWP adalah organisasi yang mandiri maka kita harus saling bekerjasama dan mendukung dengan suami maupun sesame anggota DWP. "Seluruh anggota DWP harus saling mendukung demi kemakmuran bersama", pungkas supartini.
Narasumber dalam pertemuan ini adalah dr. Tejo Katon menyampaikan tentang mendeteksi dini kanker serviks dan kanker payudara. (ev)