Lompat ke isi utama
x
Mts negeri 6 bantul

Dalami Sekolah Sehat, MTs Negeri 6 Bantul Studi Tiru ke SD Muhammadiyah Condongcatur

Dikirim oleh liana pada 26 September 2021

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Delapan orang guru dan pegawai dipimpin oleh Kepala MTsN 6 Bantul melakukan kegiatan studi tiru ke SD Muhammadiyah Condongcatur (24/9). Rombongan diterima langsung oeh Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Condongcatur beserta jajarannya di aula lantai 3. Diawali dengan pemaparan profil sekolah, rombongan dari MTsN 6 Bantul dibuat takjub dengan berbagai torehan prestasi yang diraih SD Muhammadiyah Condongcatur. Materi yang dipaparkan secara pararel adalah sekolah sehat, sekolah adiwiyata, dan pangan jajanan anak sekolah yang dikelola secara mandiri oleh kantin.

Mafrudah dalam sambutannya menyampaikan bahwa maksud dan tujuan rombongan asal MTsN 6 Bantul ke SD Muhammadiyah Condongcatur adalah menggali ilmu dan pengetahuan terkait sekolah sehat, adiwiyata, dan pemberdayaan kantin madrasah untuk memenuhi jajan siswa. “Terima kasih rombongan kami sudah diterima dengan baik dan menyenangkan. Kami sangat senang melihat pemandangan yang ada di sekolah ini. Semuanya tertata rapi dan bersih. Tidak ada salahnya jika sesama institusi yang bergerak di bidang pendidikan dapat memodivikasi segala kelebihan yang dimiliki oleh SD ini,” ungkapnya.

Setelah dilakukan pemaparan tentang profil sekolah sehat, adiwiyata, dan kantin sehat aman pangan rombongan MTs Negeri 6 Bantul diberi kesempatan untuk melakukan tanya jawab. Salah satu koordinator UKS, Sutarti mengapresiasi segala prestasi yang diraih oleh SD Muhammadiyah Condongcatur. Beliau tertarik dengan pemaparan sekolah sehat oleh wakil urusan kesiswaan, Ari Setiawan. “Saya ingin mengetahui lebih jauh apakah UKS yang dipunyai oleh SD ini memiliki tenaga medis yang memang ahli di bidangnya karena selama ini yang terjadi di madrasah kami adalah tenaga UKS diambilkan dari guru saja,” tanya Sutarti, koordinator UKS MTsN 6 Bantul yang kemudian ditanggapi bahwa kesuksesan SD Muhammadiyah Condongcatur memang tidak pernah lepas adanya keterlibatan pihak luar yang menjalin kerja sama baik selama ini. Sulasmi Kepala SD Muhammadiyah Condongcatur memotivasi MTsN 6 Bantul untuk terus berupaya melakukan inovasi-inovasi dan siap jika sewaktu-waktu akan dimintai pendampingan yang lebih intensif. Kunjungan diakhiri dengan melakukan visit tour semua ruang dan fasilitas yang ada di SD Muhammadiyah Condongcatur. (rin)