Lompat ke isi utama
x

OSIS MTsN 8 Bantul Study Banding Ke MTs Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta

Bantul (MTsN 8 Bantul) – Sebanyak tujuh belas pengurus OSIS MTsN 8 Bantul melaksanakan kunjungan study banding ke MTs Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Selasa (30/04/2024). Mereka didampingi plt Wakaur Kesiswaan MTsN 8 Bantul Masfah, Pembina OSIS Joko Purwanto dan staf kesiswaan Wahyudi Supriyatno. Kegiatan ditujukan untuk mengetahui lebih dalam program kerja OSIS, ruang OSIS, dan media sosial yang dimiliki OSIS madrasah swasta berlokasi Jl. Suronatan Blok NG II No.653, Notoprajan, Ngampilan tersebut.

Cakap  Literasi Digital MTsN 4 Bantul Mengambil  Tema  Tantangan Hoaks Dalam Dunia Pendidikan

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Kegiatan literasi digital dilaksanakan di MTsN 4 Bantul. Selasa (30/04/ 2024) dibagi dalam 6 ruang, salah satunya di Aula.Diikuti oleh seluruh siswa kelas VII. Acara dimulai dari jam 10.00 sampai dengan jam 12.00. Kegiatan ini dilaksanakan melalui live youtube, langsung dari Jakarta. Budi Arie Setiadi Menteri Komunikasi dan Informatika Aset Ekonomi, Sosbud mengatakan,” banyaknya berita hoaks, yang belum tentu kebenarannya membuat masyarakat binggung harus segera ditanggulangi.

Pelaksana Humas Jadi Narasumber Public Hearing Raperda https://bantul.kemenag.go.id/layanan-haji

Bantul (Kankemenag) – Pelaksana Humas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) Sugiyono menjadi salah satu narasumber dalam Public Hearing Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren yang dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna Kantor DPRD Kabupaten Bantul, Kamis (2/5). Turut hadir juga menjadi narasumber dari Bidang Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Bantul dan dari Kanwil Kemenkumham DIY.

Guru MTsN 4 Bantul Mengikuti  Syawalan dan Pamit Haji Di  PCM Pandak Timur

Bantul ( MTs N 4 Bantul ) - Guru MTsN 4 Bantul pada hari Rabu tanggal  1 Mei 2024 mengikuti  Syawalan dan Pamit Haji. Kegiatan itu  dilaksanakan  di dusun Jodog Gilangharjo Pandak Bantul Yogyakarta. Tepatnya di rumah Hj Murdilah Badarudin . Ibu Hj Murdilah Badarudin yang berusia 84 th juga ikut haji tahun 2024 dengan haji plus.

MTs Negeri 6 Bantul Tuan Rumah Pendampingan Peningkatan Kemahiran Berbahasa BBY

Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTs Negeri 6 Bantul menjadi tuan rumah pelaksanaan pendampingan peningkatan kemahiran berbahasa Indonesia yang disenggarakan oleh Balai Bahasa Yogyakarta (BBY), Kamis (02/05). Acara pendampingan adalah kali kedua setelah dilakukan pelatihan secara intensif selama empat hari (27/2-1/3). Bertempat di ruang laboratorium IPA, seluruh peserta yang berasal dari SMP Swasta dan MTs swasta se-Kabupaten Bantul mendapat pendampingan tentang penyuntingan kalimat dan paragraph. 

MTsN 7 Bantul Ikuti Literasi Digital 2024

Bantul ( MTsN 7 Bantul)- Selasa (30/4) di Hall MTsN 7 Bantul berkumpul seluruh siswa kelas 8 untuk mengikuti acara Literasi Digital 2024 yang di bingkai dalam kegiatan "Makin Cakap Digital 2024" untuk Segmen Pendidikan Wilayah Jawa Tengah, D.I Yogyakarta dan sekitarnya. Kegiatan ini di laksanakan secara Hybrid Talkshow  yang berlokasi di Studio Radio Persatuan, Jl.Jend. A. Yani  No.

Guru MTsN 5 Bantul Ikuti Pemantapan Kloter

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Persiapan pelaksanaan ibadah haji memerlukan proses panjang yang harus diikuti oleh setiap calon jamaah haji (calhaj). Hal ini dimulai dari proses pendaftaran sampai menjelang keberangkatan ke tanah suci. Oleh karena itu setiap calhaj diharapkan mengikutinya, mulai dari cek kesehatan sebagai syarat istithoah, pelunasan, dan bimbingan manasik. Salah satu proses tersebut adalah pemantapan kloter yang di laksanakan di asrama haji ring road Yogyakarata.

Pembukaan Manasik Haji  Gabungan Kapanewon Kretek dan Pundong

Bantul ( KUA Pundong ) - Bertempat di Masjid Al Irfan Tegalsari Dinotirto Kretek, Kamis 02 Mei 2024  dibuka  bimbingan manasik haji gabungan dari Kapanewon Kretek & Pundong. Peserta berjumlah 96 jama'ah, yang terdiri dari jama'ah kretek 58 orang dan jama'ah Pundong 38 orang.
Bimbingan manasik haji ini akan berlangsung selama 6 hari, dimulai dari hari ini dan berakhir besok hari Rabu tanggal 8 Mei.

Hadir dalam acara tersebut Panewu Kretek, kepala KUA kretek, kepala KUA Pundong, segenap panitia dan semua jama'ah haji.

Bangun Sinergi, MTsN 2 Bantul Agendakan Silaturahmi ke Pondok Pesantren Ar Rohmah

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Kepala MTsN 2 Bantul, Isti Bandini ajak para Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) bersilaturahmi ke pondok-pondok pesantren yang telah lama menjalin kerjasama dengan madrasah, pada Selasa (30/04). Kamad Isti yang didampingi oleh Lestari Supriyati, Nurhadi, Agustina Suhartati, Tugiyo dan Bahtiar Wiwit Dwiyanto mengunjungi pondok pesantren (ponpes) Ar Rohmah di Beji, Sumberagung, Jetis, Bantul. 

Momentum HARDIKNAS, Siswa MTsN 9 Bantul Semangat Taklukkan AM Hari Ketiga

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 diperingati pada Kamis (02/05/2024). Bertepatan dengan momentum tersebut, siswa kelas IX MTs Negeri 9 Bantul juga mengerjakan Asesmen Madrasah (AM) tahun 2024.

Dengan momentum HARDIKNAS, siswa kelas IX MTs Negeri 9 Bantul lebih termotivasi dan semangat menaklukkan AM hari ketiga. Pada hari ini, siswa mengerjakan soal AM bahasa Inggris sebanyak 50 soal melalui platform Jogja Madrasah Digital (JMD).

Guru MTsN 4 Memberikan Penguatan Materi UTBK di MAN 2 Bantul

Bantul ( MTs N 4 Bantul ) - Guru MTs N 4 Bantul pada hari Sabtu  tanggal  27 April 2024 memberikan materi UTBK  di ruang kelas 12 IPS dari jam 7.00 sampai 10.00 WIB yang diikuti oleh siswa  kelas XII IPA dan IPS. Mereka mengikuti bimbingan masuk perguruan tinggi dengan materi Kemampuan Memahami Bacaan dan menulis (KMBM) dan Pengetahuan dan Pemahaman Umum (PPU). Di hari sebelumnya materi yang diberikan oleh pengampu, Sudaluwan, berupa Penalaran Umum dan Literasi .

MAN 3 Bantul Gelar Sidang Kelulusan Tahun Pelajaran 2023/2024

Bantul (MAN 3 Bantul) - Menutup Tahun Pelajaran 2023/2024 bagi siswa kelas XII, MAN 3 Bantul menggelar Sidang Kelulusan, Selasa (30/4). Sidang Kelulusan merupakan agenda rutin madrasah dalam mengakhiri masa studi siswa kelas XII MAN 3 Bantul. Sidang diikuti oleh seluruh guru. Acara ini bertempat di Ruang Aula MAN 3 Bantul.