Waka Humas MTsN 5 Bantul Rakor Bersama Panewu Pundong
Bantul (MTsN 5 Bantul) - Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar Kapanewon Pundong berlangsung pada Kamis (26/9/2024) di Aula Kapanewon Pundong. Agenda rapat adalah Persiapan Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024. Rapat dipimpin langsung oleh Panewu Kapanewon Pundong, Vita Yuliyatun. Rapat diikuti oleh Panewu Anom, Kapolsek, Danramil, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Lurah Panjangrejo, Srihardono, dan Seloharjo. Turut diundang perwakilan dari Instansi/Lembaga Pendidikan, serta Lembaga Kemasyarakatan yang ada di wilayah Kapanewon Pundong. “Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak/ibu yang telah hadir dalam rakor hari ini, semoga pertemuan ini dapat berjalan lancar sampai selesai,” ucap Vita dalam sambutannya. Ia menambahkan agenda rapat adalah Persiapan Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 yang akan diselenggarakan di Kapanewon Pundong, adapun pelaksanaannya hari Selasa, 1 Oktober 2024 pukul 07.00 WIB di halaman Kapanewon.
MTsN 5 Bantul yang juga berada di wilayah Kapanewon Pundong turut hadir dalam rakor tersebut, diwakili Suedi Purwanta Waka Humas madrasah. Rencana upacara diikuti oleh seluruh ASN Kapanewon Pundong, Lurah dan Pamong Kalurahan, siswa SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK, serta Organisasi Kemasyarakatan di wilayah Kapanewon Pundong. “Saya hadir dalam rakor mewakili bapak kepala madrasah yang saat ini ada bersamaan acara,”ungkap Edi dalam kesempatan tersebut.
Hari Kesaktian Pancasila adalah hari nasional di Indonesia yang diperingati setiap tanggal 1 Oktober sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 153 Tahun 1967, ini terjadi setelah Peristiwa Gerakan 30 September 1965 yang lebih dikenal sebagai G30S/PKI. Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober diperingati oleh seluruh komponen pemerintah dan masyarakat. Makna Hari Kesaktian Pancasila adalah untuk mengenang peristiwa sejarah G30S/PKI dan pentingnya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.(Mt)