Tingkatkan Kekompakan, Migisa Gelar Outbound di Hari Guru Tahun 2023
Bantul (MIS Ma'arif Giriloyo 1) - MIS Ma'arif Giriloyo 1 (Migisa) menyelenggarakan outbound dan refreshing bersama untuk memeriahkan peringatan Hari Guru Nasional 2023, Sabtu (25/11). Kegiatan ini diikuti oleh 20 guru Migisa dan bertempat di Grand Puri Waterpark, Gabusan, Sewon.
“Berbagai kegiatan ini dilaksanakan guna meningkatkan kekompakan guru sehingga bisa mewujudkan chemistry dan suasana kondusif dalam bekerja,” kata kepala madrasah, Shulihah.
Shulihah juga menyampaikan bahwa guru bergerak dengan hati pulihkan pendidikan. Menurutnya, guru harus tetap semangat, sebagai pahlawan tanpa tanda jasa diakui maupun tidak, hal itu tetap melekat pada jiwa, hati, dan raga seorang guru.
Ia juga mengungkapkan bahwa kegiatan peringatan Hari Guru tahun ini dikemas dengan berbagai kegiatan outbound yang dipandu oleh trainer handal, dari TARGET Outbound Jogja yakni diwakili oleh Dayat. Tujuannya, kegiatan ini lebih terarah dalam meningkatkan kekompakan dan solidaritas sesama guru, serta merefresh pikiran agar kembali lebih semangat lagi dalam menjalankan tugas-tugas yang akan datang. (BA)