Lompat ke isi utama
x
MTsN 1 bantul

Tiga PNS MTsN 1 Bantul Mendapat Pembinaan Penguatan Moderasi Beragama

Dikirim oleh liana pada 20 January 2022

Bantul (MTsN 1 Bantul) - Tiga PNS MTsN 1 Bantul, M.Ridho Lubis, Shobria Nurul Islami, dan Novitta Rachmawati Solikah mendapatkan pembinaan penguatan Moderasi Beragama pada acara Sumpah/Janji PNS pada hari Rabu tanggal 19 Januari 2022. Acara yang berlangsung di ballroom Abadi Hotel Malioboro tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Yogyakarta, Dr. H. Masmin Afif, M.Ag. Pembinaan penguatan Moderasi Beragama disampaikan oleh Kakanwil Kemenag DIY setelah selesai prosesi pengambilan sumpah/janji PNS.

Dalam pemaparannya, Kakanwil Kemenag DIY menyampaikan bahwa saat ini Kementerian Agama sedang giat memberikan pembinaan penguatan moderasi beragama kepada seluruh ASN Kemenag. ”Agar suasana damai rukun tentram dapat terwujud, maka Kemenag mencanangkan program penguatan moderasi beragama. Rumusan moderasi beragama adalah cara pandang sikap dan praktik beragama dalam kehidupan bersama dengan cara mengejawantahkan esensi ajaran agama yang melindungi martabat kemanusiaan dan membangun kemaslahatan umum berlandasakan prinsip adil, berimbang, dan menaati konstitusi sebagai kesepakatan berbangsa,” kata Masmin.

Masmin berharap dari 74 PNS yang telah dilantik dapat menjadikan amunisi baru bagi Kementerian Agama untuk memberikan penguatan moderasi beragama bagi masyarakat umum, sehingga dapat menumbuhkan sikap toleransi antar umat beragama. Indonesia nantinya dapat menjadi contoh kerukunan umat beragama bagi dunia dengan masyarakat yang majemuk dengan ragam agama dan kepercayaannya tetapi terikat dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila sebagai dasar negara. (nrs)