Isra Mi’raj Jadi Momentum Refleksi Perjalanan Nabi dan Pembentukan Generasi Islami di MTsN 9 Bantul
Bantul (MTsN 9 Bantul) — Dalam rangka memperingati peristiwa agung Isra Mi’raj Nabi Muhammad saw., MTsN 9 Bantul menyelenggarakan kegiatan keagamaan yang diikuti oleh seluruh civitas akademika pada Kamis (15/01/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Musholla Raudhatul Muta’alimin dengan suasana khidmat dan penuh kekeluargaan.
Peringatan Isra Mi’raj kali ini menghadirkan penceramah Agus Santoso yang akrab disapa Kak Jack Sparrow. Dalam tausiyahnya, ia menekankan pentingnya memahami makna Isra Mi’raj tidak hanya sebagai peristiwa sejarah, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat keimanan dan meningkatkan kualitas ibadah, khususnya salat.
“Isra Mi’raj mengajarkan kedisiplinan, keikhlasan, serta hubungan spiritual yang kuat antara hamba dengan Allah Swt. Salat menjadi fondasi utama dalam membentuk karakter dan akhlak umat Islam,” ujarnya.
Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj menjadi momentum penting untuk merenungi perjalanan Nabi Muhammad saw. sekaligus membentuk generasi Islami di lingkungan madrasah.
“Kegiatan keagamaan seperti peringatan Isra Mi’raj ini selalu kami jadikan sarana refleksi perjalanan Nabi Muhammad saw. dalam membentuk generasi Islami, khususnya bagi peserta didik MTsN 9 Bantul,” tuturnya.
Acara peringatan Isra Mi’raj juga dimeriahkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Mirza Syarif Muzakki, siswa kelas VIII B, serta lantunan selawat Nabi oleh tim hadrah MTsN 9 Bantul. Nuansa religius dan kebersamaan terasa sepanjang kegiatan sebagai wujud kecintaan terhadap Rasulullah saw.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta mampu mengambil hikmah dari peristiwa Isra Mi’raj dan mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan madrasah, keluarga, maupun masyarakat. (wwt)