Lompat ke isi utama
x
Min 2

Sosialisasi School of Five di MIN 2 Bantul, Penerapan Perilaku Sehat Cegah Covid

Bantul (MIN 2 Bantul) - Senin (21/2), di MIN 2 Bantul diadakan sosialisasi kegiatan School Of 5 oleh Renaldi. Di seluruh Indonesia ada 10 kabupaten yg dipilih oleh Kementerian Dalam Negri mendapatkan program HBCC (Hygine Behavior Change Coalition) atau progran tentang perubahan tingkah laku secara sehat. Di Kabupaten Bantul sendiri ada11 Sekolah Dasar / Madrasah Ibtidaiyah yang mendapatkan sosialisasi. program HBCC merupakan kerjasama antara pemerintah Inggris dan PT. Unilever.

Program ini ditujukan bagi warga sekolah, masyarakat, dan tempat umum. Ada 8 tahapan yang harus dilakukan guru. Setiap tahapan ada pemantauan dengan mengisi blangko yang diketahui oleh guru dan orangtua. Tahapan tentang kebiasaan cuci tangan, memakai masker, dan jaga jarak. Bisa juga ditambah dengan 2 M (menghindari kerumunan dan mengurangi interaksi dengan masyarakat).

Kegiatan diikuti oleh semua guru dan karyawan. Dengan adanya sosialisasi program ini, guru dapat melaksanakan dan mensosialisasi program kepada siswa selama 2 bulan. Selanjutnya akan ada evaluasi dari Renaldi.

Dalam kesempatan itu Kepala Madrasah Siti Fatimah,S.Pd.I,M.S.I menyampaikan sangat berterima kasih kepada HBCC yang telah mengikut sertakan MIN 2 Bantul dalam program ini. Semoga ke depan, warga MIN 2 Bantul betul- betul dapat menerapkan pola hidup bersih untuk mencegah covid. Harapannya covid segera berakhir dan anak- anak bisa sekolah lagi. Acara diakhiri dengan tanya jawab seputar program yang harus dilakukan guru. Semoga dengan program ini warga MIN 2 Bantul dapat terhindar dari wabah covid amin (Noor B)