Lompat ke isi utama
x
MAS Darul Mushlihin

Siswa MA Darul Mushlihin bantul Menjadi Pengibar Bendera pada Upacara Hari Pahlawan di Kapanewon Sanden

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 11 November 2025

Bantul (MAS Darul Mushlihin) – Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Kapanewon Sanden pada Senin (10/11/2025) berlangsung penuh khidmat. Tony Trisusilo, salah satu siswa MA Darul Mushlihin Bantul terpilih sebagai anggota pasukan pengibar bendera dalam upacara peringatan Hari Pahlawan. Pada upacara ini dihadiri oleh unsur pemerintah, pelajar di kapanewon Sanden, dan organisasi kepemudaan. Langkahnya yang tenang namun mantap saat memasuki lapangan upacara membuat perhatian peserta tertuju pada keseriusannya menjalankan tugas.

 

Terpilihnya Tony Trisusilo sebagai pengibar bendera bukan proses yang singkat. Tony telah melewati seleksi tingkat kapanewon dan telah menjalani rangkaian latihan intensif selama seminggu sebelum upacara. Setiap sore, seusai KBM, Tony berlatih baris berbaris dan ketepatan gerak agar dapat tampil sempurna saat upacara. Menurut Jefri Ajiz Setiawan selaku pembimbing Paskib di MA Darul Mushlihin Bantul, Tony adalah siswa yang memiliki disiplin kuat dan konsistensi sehingga cepat menyesuaikan diri dengan standar pasukan pengibar bendera. “Tony merupakan salah satu siswa yang disiplin dan konsisten dalam berlatih sehingga tidak heran jika terpilih menjadi pasukan pengibar bendera,” jelasnya.

 

Pada hari pelaksanaan, suasana lapangan Kapanewon Sanden terasa syahdu. Langit pagi yang cerah memberi warna hangat pada barisan peserta. Ketika aba-aba pengibaran bendera dimulai, seluruh peserta berdiri dalam diam yang menyatukan mereka dalam rasa hormat kepada para pahlawan bangsa. Tony dan timnya menjalankan tugas dengan ritme terukur. Gerakannya yang presisi membuat momen pengibaran bendera berlangsung mulus dan menggetarkan.


Andri Efriadi, Kepala MA Darul Mushlihin Bantul menyatakan rasa bangga atas kepercayaan yang diberikan kepada siswanya. Andri menjelaskan bahwa pengalaman Tony menjadi pengibar bendera merupakan bentuk pendidikan karakter yang tidak hanya membangun kedisiplinan, tetapi juga menanamkan rasa cinta tanah air melalui pengalaman langsung. “Saya bangga dengan salah satu siswa kami yang terpilih menjadi pengibar bendera. Ini adalah pencapaian yang luar biasa. Terimakasih Tony telah membawa nama baik MA Darul Mushlihin Bantul,” jelas Andri. 

 

Partisipasi MA Darul Mushlihin Bantul dalam kegiatan peringatan Hari Pahlawan tingkat kapanewon ini membawa harapan baru. Madrasah menginginkan agar semakin banyak siswa yang berani mengambil peran dalam kegiatan sosial, kepemudaan, dan kebangsaan. Upacara ini bukan hanya mengenang jasa para pahlawan, tetapi juga menyalakan semangat generasi muda untuk terus menumbuhkan nilai-nilai perjuangan di kehidupan sehari-hari. (Eep)

MAS Darul Mushlihin