Lompat ke isi utama
x
Kankemenag Bantul

Seksi PHU Kankemenag Bantul Gelar Bimbingan Manasik Haji 1445H Tingkat Kabupaten

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 5 April 2024

Bantul (Kankemenag Bantul) – Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menggelar Bimbingan Manasik Haji 1445 H Tingkat Kabupaten yang dilaksanakan selama dua hari di Masjid Agung Manunggal Bantul, Rabu-Kamis (3-4/4).

 

Dalam pelaksanaan bimbingan manasik haji hari pertama disampaikan materi terkait alur perjalanan ibadah haji oleh Kepala Kankemenag Bantul, kebijakan Pemerintah Arab Saudi tentang penyelenggaraan ibadah haji dan umrah oleh Kepala Bidang PHU Kanwil Kemenag DIY, dan dilaksanakan juga koordinasi bagi jemaah haji mandiri atau non KBIHU.

 

Sedangkan dalam pelaksanaan hari kedua disampaikan materi tentang kebijakan pemerintah terhadap jemaah haji lansia oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bantul, materi tentang kebijakan pemerintah Indonesia tentang penyelenggaraan ibadah haji dan umrah, dan disampaikan pula materi tentang tata Kelola daging hadyu atau dam.

 

Antusisa para jemaah cukup tinggi meskipun dalam suasana Ramadan. Terlihat para jemaah setia mengikuti materi dari awal hingga selesai. (Dnd)