Lompat ke isi utama
x
Kankemenag Bantul

Sebanyak 287 CPPPK Kemenag 2023 mengikuti SKTT Tilok Kankemenag Bantul

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 13 December 2023

Bantul (Kankemenag) – Sebanyak 287 Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) Tahun Anggaran 2023 mengikuti Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) pada titik lokasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankememag Bantul) digelar di laboratorium komputer MAN 4 Bantul dan MTsN 9 Bantul, Selasa (12/12).

Di MAN 4 Bantul terdapat 144 peserta dan di MTsN 9 Bantul terdapat 143 peserta. Masing-masing lokasi terbagi dalam 4 sesi pelaksanaan. Sedangkan kepanitiaan merupakan unsur gabungan dari Kankemenag Bantul, Kanwil Kemenag DIY, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, dan panitia lokal dari MAN 4 Bantul dan MTsN 9 Bantul.

Kepala Kankemenag Bantul, Ahmad Shidqi beserta Kasubbag TU, Kepala MAN 4 Bantul, dan Kepala MTsN 9 Bantul membersamai Kabag TU Kanwil Kemenag DIY, Muntolib memantau pelaksanaan SKTT CPPPK ini.

Muntolib berharap agar pelaksanaan SKTT ini bisa terlaksana dengan baik. “Semoga tidak terjadi kendala teknis, sehingga para peserta bisa mengikutinya dengan baik,” tuturnya.

Pun dengan Ahmad Shidqi, ia berharap agar para peserta bisa maksimal dalam mengerjakan tes dan bisa diterima pada formasi yang diinginkan.

Kankemenag Bantul

Kepala Kanwil Kemenag DIY, Masmin Afif turut memberikan sambutan melalui platform zoom meeting. “Seleksi yang khusus diberikan kepada bapak ibu semua untuk Kemenag, dalam rangka mewujudkan moderasi beragama. Untuk mengukur sejauh mana pemahaman tentang moderasi beragama. Beragama secara moderat agar bisa hidup rukun, damai, dan bertoleransi,” ucapnya.

Kepala Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kemenag RI, Nurudin membuka SKTT ini. Ia menyampaikan bahwa SKTT CPPPK berbentuk Tes Moderasi Beragama dengan menggunakan Sistem CAT. Ia berharap agar seluruh peserta bisa mengikuti tes dengan baik dan memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin. (Dnd)